RPA Perindo Bersama Bacaleg Berbagi Takjil di Simpang Tugu Gong Bolong Depok

Selasa, 18 April 2023 - 20:14 WIB
loading...
RPA Perindo Bersama Bacaleg Berbagi Takjil di Simpang Tugu Gong Bolong Depok
RPA Perindo dan Bacaleg DPRD Kota Depok Dapil II Annisaa berbagi berkah Ramadan 1444 Hijriah berupa takjil berbuka puasa di Simpang Tugu Gong Si Bolong, Depok, Selasa (18/4/2023). Foto: MPI/Muhammad Refi Sandi
A A A
DEPOK - Relawan Perempuan dan Anak (RPA) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dan Bacaleg DPRD Kota Depok Dapil II Annisaa berbagi berkah Ramadan 1444 Hijriah berupa takjil berbuka puasa di Simpang Tugu Gong Si Bolong, Beji, Tanah Baru, Depok, Selasa (18/4/2023).

Di lokasi, anggota DPP dan DPD RPA Perindo serta 2 Bacaleg DPRD Depok membagikan takjil ke sejumlah pengendara roda dua maupun roda empat. Tak hanya itu 'Pak Ogah' dan pejalan kaki mendapatkan takjil dari RPA Perindo.

"Saya mewakili DPP RPA Perindo menyampaikan bahwa program selama bulan Ramadan yang kita lakukan seperti pembagian takjil di Kota Depok ini," kata Juru Bicara DPP RPA Perindo Joko Pamungkas, Selasa (18/4/2023).
Baca juga: RPA Perindo Banten Bagikan Takjil Sambil Perkenalkan Organisasi

Dia berharap kegiatan berbagi takjil dapat mengangkat elektabilitas Partai Perindo sesuai arahan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo. Tak hanya itu, secara khusus menyosialisasikan eksistensi RPA Perindo.

Bacaleg Perindo untuk DPRD Depok Dapil II Annisaa menuturkan pembagian takjil juga memperkenalkan RPA dan Pemuda Partai Perindo di Depok.

"Hari ini kegiatannya pembagian takjil untuk masyarakat Depok khususnya pengendara yang melintas di sekitar Tugu Gong Beji dalam rangka meningkatkan elektabilitas Perindo sesuai arahan Ketua Umum Hary Tanoesoedibjo serta memperkenalkan RPA dan Pemuda Perindo di Depok," ujar Annisaa.

Pengendara yang mendapatkan takjil antusias dan merespons positif kegiatan yang dilakukan sayap Partai Perindo di Depok. "Perindo, Jaya, Jaya," kata pengendara motor yang mendapat takjil.

Diketahui, RPA Partai Perindo dikenal gigih dalam memperjuangkan perlindungan hak perempuan dan anak terutama yang tersangkut masalah.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.8599 seconds (0.1#10.140)