Hindari Reruntuhan Gereja Christ Cathedral, Kapolsek Pagedangan Luka di Pelipis

Senin, 27 April 2020 - 13:17 WIB
loading...
Hindari Reruntuhan Gereja...
Gereja Christ Cathedral GBI Basilea di kawasan Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, terbakar pada Senin (27/4/2020) pagi. Foto: Ist
A A A
TANGERANG - Tak hanya sekuriti, kebakaran Gereja Christ Cathedral, Jalan Gading Golf Boulevard, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Senin (27/4/2020) juga melukai Kapolsek Pagedangan AKP Erfy.

Kapolsek terluka pada bagian pelipis saat ikut berjibaku memadamkan api yang tengah mengamuk di ruang tengah gereja tersebut. (Baca juga: Terjebak Kebakaran Gereja Christ Cathedral, Satpam Jatuh Pingsan)

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Kosrudin mengatakan, saat kebakaran terjadi semua unsur terlibat memadamkan api. Tidak hanya damkar dan BPBD, tapi juga kepolisian.

"Jadi saat berlangsungnya pemadaman api, Pak Kapolsek mengalami insiden terpeleset dan mendapatkan luka di bagian pelipis, tapi tidak parah," ujarnya di lokasi, Senin (27/4/2020).

Kebakaran hebat itu menyebabkan kepanikan. Sebab, ada bangunan yang runtuh dan banyak petugas yang saat itu berlarian menghindari reruntuhan. "Kalau korban jiwa tidak ada," ucapnya.

Namun, kerugian ditaksir cukup banyak. Api saat ini sudah berhasil dipadamkan.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1167 seconds (0.1#10.140)