Berbagi di Bulan Suci, MNC Peduli Terima Donasi dari PT Kino Indonesia untuk Disalurkan ke Masyarakat

Senin, 25 April 2022 - 18:32 WIB
loading...
Berbagi di Bulan Suci, MNC Peduli Terima Donasi dari PT Kino Indonesia untuk Disalurkan ke Masyarakat
MNC Peduli kembali mendapatkan kepercayaan dari mitra usaha dalam menyalurkan bantuan. Foto: MNC Media
A A A
JAKARTA - MNC Peduli kembali mendapatkan kepercayaan dari mitra usaha dalam menyalurkan bantuan. Kali ini, PT Kino Indonesia Tbk (KINO) menyalurkan berbagai bantuan senilai ratusan juta rupiah melalui MNC Peduli untuk disalurkan pada bulan Ramadan ini.

Serah terima bantuan diberikan oleh Corporate Relations Head PT Kino Indonesia Tbk Clara Linanda dan diterima oleh Bendahara Umum MNC Peduli Stien M Schouten di Gedung Financial Center, Kawasan MNC Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (20/4/2022).

Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo menyambut baik kerja sama dengan PT KINO Indonesia. “Kami mengapresiasi PT KINO Indonesia yang telah aktif dalam menyalurkan sejumlah bantuan melalui MNC Peduli,” katanya.



Lebih lanjut Jessica juga menyampaikan, bahwa MNC Peduli dan PT KINO Indonesia berkomitmen untuk menyalurkan bantuan tersebut di bulan Ramadan ini berupa makanan dan minuman ringan hingga kebutuhan sanitasi ke sejumlah Panti Sosial.

Corporate Relations Head PT Kino Indonesia Tbk Clara Linanda mengungkapkan, bahwa pihaknya melihat kesamaan visi dan misi dengan MNC Peduli.

“Melihat visi misi MNC Peduli dan Kino untuk Indonesia yaitu program CSR dari PT Kino Indonesia Tbk ada kesamaan. Yaitu untuk membangun dan empower masyarakat Indonesia,” ujar Clara.



Clara juga menyampaikan misi yang dibawa oleh Kino Indonesia. “Bahwa Kino untuk Indonesia memiliki misi untuk selalu memberi kontribusi positif di mana PT Kino Indonesia Tbk berada especially di Indonesia karena kita kan perusahaan lokal,” ucap Clara.

Di hari yang sama, MNC Peduli dan PT Kino Indonesia juga menyambangi Panti Asuhan Tebet untuk menyalurkan secara langsung bantuan Ramadan ini.

Ketua Yayasan Remaja Masa Depan, Maryamah mengatakan Panti Asuhan yang dihuni oleh 44 anak sangat bersyukur atas bantuan yang diterima. “Kami sangat bersyukur produk-produk yang diberikan sangat membantu untuk kebutuhan anak-anak disini untuk kelangsungan kesehatan mereka,” kata Maryamah.

“Semoga PT Kino Indonesia dan MNC Peduli semoga diberikan kejayaan dan kesuksesan dan makin berguna bagi masyarakat banyak,” pungkas Maryamah.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1347 seconds (0.1#10.140)