Polisi Kembangkan Kasus Pembobolan ATM di RSUD Cengkareng

Senin, 18 April 2022 - 07:28 WIB
loading...
Polisi Kembangkan Kasus...
Kasus pembobolan ATM. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Polsek Cengkareng menangkap seorang pembobol mesin Anjungan Tunai Mandiri ( ATM ) berinisial F (26) yang beraksi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cengkareng , Jakarta Barat beberapa waktu lalu. F beraksi tidak sendiri, melainkan bersama temannya yang kini masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) polisi.

Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo mengatakan, penangkapan F berdasarkan laporan dari warga berinisial IS yang curiga dengan gerak-gerik pelaku di dekat mesin ATM.

"Jadi ketika kami tiba di sana, pelaku berinisial F (26) ini sedang beraksi membobol mesin ATM RSUD Cengkareng," kata Ardhie di Jakarta, Senin (18/4/2022).

Pelaku, kata dia, berhasil membobol uang sekitar Rp1 juta. F diketahui beraksi bersama dengan rekannya berinsial W (25) yang kini dalam buruan polisi.



"Kami masih kembangkan kasus ini untuk memburu temannya," kata Ardhie.

Kendati demikian, Ardhie belum bisa menjelaskan lebih rinci terkait aksi pembobolan mesin ATM tersebut. Namun ia mencurigai pelaku beraksi membobol mesin ATM tidak hanya sekali dan selalu berpindah-pindah tempat.

"Nanti kalau sudah ditangkap semuanya akan kami sampaikan lebih lanjut," tegasnya.

Sebelumnya, peristiwa penangkapan pelaku pembobolan mesin ATM ini sempat viral di sosial media instagram @cengkarengnews. Kejadian pembobolan itu dilaporkan terjadi pada Jumat 8 April 2022 dini hari.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1773 seconds (0.1#10.140)