Profil AKBP Dony Alexander, Perwira Polisi Bikin Kapok Tio Pakusadewo hingga Fico Fachriza

Senin, 07 Maret 2022 - 15:08 WIB
loading...
Profil AKBP Dony Alexander,...
AKBP Dony Alexander. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sejumlah publik figur seperti aktor senior Tio Pakusadewo hingga komika Fico Fachriza dibikin kapok oleh perwira polisi satu ini. Wadiresnarkoba Polda Metro Jaya AKBP Dony Alexander menangkap keduanya karena terlibat penyalahgunaan narkoba.

Dony ketika menjabat Kasubdit II Ditresnarkoba Polda Metro Jaya meringkus Tio Pakusadewo di rumahnya kawasan Ampera, Jakarta Selatan, Desember 2017 lalu. Polisi menyita tiga bungkus plastik klip berisi sabu seberat 1,06 gram.
Baca juga: Profil Irjen Wahyu Hadiningrat, Jenderal Polisi Ikut Investigasi Buru Teroris Dr Azahari

Kemudian, Tio direhabilitasi di Rumah Sakit Selapa Polri, Jakarta Selatan setelah assesment-nya diterima Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI Jakarta.

Selain Tio, komika Fico Fachriza yang ditangkap AKBP Dony dan jajarannya karena penyalahgunaan narkoba pernah dibuat menangis histeris. Fico menyesali perbuatannya dan tak akan berhubungan lagi dengan barang haram itu.

Dari tangan Fico, polisi menyita barang bukti narkoba jenis tembakau sintetis atau tembakau gorila. Kemudian, pemain sinetron Naufal Samudra juga ditangkap karena terjerat kasus narkoba.

Menurut Dony, selama berkarier di kepolisian dirinya lebih sering ditugaskan di divisi pemberantasan narkotika. Hal itu juga yang membuat dirinya jarang bertemu keluarga karena bisa menghabiskan waktu cukup lama saat menjalankan operasi.

Dony mengawali kariernya saat masuk Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1997 dan lulus pada 2000. Setelah lulus, dia ditugaskan di Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) selama 8 tahun.

Pada akhir tahun 2008, dia mengambil pendidikan lagi di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) Jakarta Selatan selama 8 bulan. Setelah lulus, dia ditempatkan di Sumatera Utara selama hampir 8 tahun.
Baca juga: Profil AKBP Pratomo Widodo, Perwira Polisi yang Bikin Komika Coki Pardede Jera

Pada 2014 dan 2015, Dony menempuh Sespim di Lembang. Setelah lulus, dia ditempatkan di Polda Sulawesi Tenggara (Sulteng) selama hampir satu tahun. Pada 2016, dia menjabat Kasubdit II Ditresnarkoba Polda Metro Jaya selama hampir tiga tahun.

AKBP Dony sempat menjadi Kapolres Malang Kota walaupun hanya tiga bulan. Meski hanya sebentar, dia berhasil membongkar sindikat narkotika yang dikendalikan narapidana Lapas Madiun.

Jabatan bergengsi lainnya yang pernah diemban AKBP Dony yakni Kapolres Pasuruan Kota, Kapolres Mojokerto, serta Kasubbagrenmin Dittipidnarkoba Bareskrim Polri.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1089 seconds (0.1#10.140)