Sosialisasi 4 Pilar di Bekasi, Waras: Wawasan Kebangsaan Benteng Hadapi Globalisasi

Sabtu, 22 Januari 2022 - 18:21 WIB
loading...
Sosialisasi 4 Pilar di Bekasi, Waras: Wawasan Kebangsaan Benteng Hadapi Globalisasi
Anggota DPRD Jawa Barat dari Fraksi PDI Perjuangan Waras Wasisto menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan bersama jurnalis se-Kota Bekasi, Sabtu (22/1/2022. Foto: SINDOnews/Ist
A A A
BEKASI - Anggota DPRD Jawa Barat dari Fraksi PDI Perjuangan Waras Wasisto menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan bersama jurnalis se-Kota Bekasi, Sabtu (22/1/2022.

Kegiatan tersebut sebagai upaya memperkuat wawasan kebangsaan dalam menghadapi arus globalisasi informasi. Selain Waras, hadir sebagai pemateri dalam acara tersebut Komisioner KPU Jawa Barat Idham Cholid.

"Wawasan kebangsaan pada situasional saat ini merupakan benteng penjaga ideologi di tengah arus globalisasi informasi yang sering disisipi oleh infiltrasi asing," kata Waras.



Waras menjelaskan, 4 Pilar Kebangsaan, yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, merupakan pemersatu yang menjaga masyarakat Indonesia di tengah keberagaman.

Dalam kesempatan tersebut, Waras sebagai warga Bekasi juga berpesan agar menjaga kondusifitas di tengah kondisi hukum yang menimpa kepala pemerintahan. Masyarakat hendaknya menghormati proses hukum yang sedang berjalan.

"Yang terpenting, pelayanan terhadap masyarakat tetap harus berjalan," ujarnya.

Sementara itu, Idham Cholid selaku pemateri menyampaikan bahwa jurnalis tetap harus berpedoman dan mengedepankan nilai-nilai kebangsaan dalam setiap kegiatan jurnalistiknya.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1546 seconds (0.1#10.140)