Klinik KJP Materna Mulai Layani Persalinan 24 Jam untuk Pasien

Selasa, 18 Januari 2022 - 19:21 WIB
loading...
Klinik KJP Materna Mulai...
Klinik KJP Materna, Cilodong, Kota Depok, kini membuka layanan kesehatan dokter umum dan persalinan 24 jam bagi pasien.Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Klinik KJP Materna, Cilodong, Kota Depok , kini membuka layanan kesehatan dokter umum dan persalinan 24 jam bagi pasien. Langkah ini sebagai upaya dari KJP Materna memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada masyarakat sekitar Depok.

Manager Klinik KJP Materna, Puji Rahmawati mengatakan, pihaknya saat ini membuka layanan kesehatan dokter umum dan persalinan 24 jam bagi pasien yang ingin berkonsultasi atau mendapatkan tindakan. Selain itu, kata Puji, pihaknya juga menerima persalinan dengan biaya yang relatif terjangkau dengan harga Rp1.800.000 untuk persalinan normal.

"Pasien akan mendapatkan kenang-kenangan berupa goodie bag serta beberapa produk bayi. Persalinan dilakukan oleh bidan yang professional sehingga klinik kami banyak didatangi pasien baik dari Depok maupun Bogor," kata Puji, Selasa (18/1/2022).

Puji menuturkan, melalui program pemerintah yakni Inisiasi Menyusui Dini (IMD), pihaknya optimistis dapat memberikan manfaat yang besar untuk kesehatan Ibu dan bayi."Begitupun WHO (World Health Organization) dan IDAI (Ikatan Dokter Anak Indonesia) juga telah menyerukan anjuran Gerakan IMD untuk bayi bayi yang baru lahir," tuturnya.

Puji menyampaikan, KJP Materna berupaya untuk memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada masyarakat sekitar Depok atau daerah lainnya. Sebagaimana slogan KJP Materna 'Kesehatan Anda, Prioritas Kami', Puji yakin kliniknya tersebut dapat menjadi andalan pelayanan kesehatan masyarakat.
"Sehingga masyarakat dapat mengandalkan klinik ini sebagai salah satu tempat untuk melakukan konsultasi dan pemeriksaan medis yang sesuai dengan kebutuhan. Dengan harga yang relatif terjangkau, pelayanan pun ditangani oleh tenaga kesehatan profesional," uucapnya.

Salah seorang pasien asal Depok, Ningsing mengungkapkan, pengalamannya saat melahirakn di klinik teraebut. Menurutnya, layanan yang tersedia di KJP Materna sangat lengkap ditunjang dengan pelayanan prima.

"Saya merasa nyaman persalinan di KJP Materna dengan dibantu bidan yang profesional dan sabar, ditambah dengan biaya yg sangat terjangkau saya merasa puas, maju terus kjp materna dan tetap ramah melayani pasien pasiennya," kata Ningsih.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1830 seconds (0.1#10.140)