Profil Herry Heryawan, Sikat John Kei hingga Gembong Teroris Noordin M Top

Rabu, 29 Desember 2021 - 11:36 WIB
loading...
Profil Herry Heryawan, Sikat John Kei hingga Gembong Teroris Noordin M Top
Sosok Kombes Pol Herry Heryawan sudah tak asing lagi bagi masyarakat Jakarta. Dia dikenal sangat tegas memberantas premanisme, narkoba, hingga terorisme. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Sosok perwira polisi Kombes Pol Herry Heryawan sudah tak asing lagi bagi masyarakat Jakarta maupun Indonesia. Pria yang hari ini mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Brigjen atau bintang satu, dikenal sangat tegas memberantas premanisme , narkoba, hingga terorisme.

Korps Raport Polri: 8 Brigjen Jadi Irjen, 11 Kombes Naik Brigjen

Pria yang saat ini menjabat Dirsidik Densus 88 Antiteror Polri sudah kenyang pengalaman di Polda Metro Jaya. Herry Heryawan pernah menjabat Kasubdit Tahbang/Resmob, dan Kasubdit Jatanras, Wadir Reskrimum, Kapolres Depok, dan Dirresnarkoba Polda Metro Jaya.

Pada 17 Februari 2012, Herry Heryawan merupakan sosok penting di balik penangkapan John Refra alias Jhon Kei yang terlibat kasus perencanaan pembunuhan terhadap pamannya yakni Agrapinus Rumatora alias Nus Kei.

Saat itu Tim Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya di bawah pimpinan AKBP Kombes Herry Heryawan melakukan penyergapan terhadap John Kei di Hotel C’One, Jakarta Timur. Saat hendak ditangkap, John Kei berusaha melawan petugas.

Tak ingin John Kei lolos, Herry Heryawan langsung mengambil tindakan tegas dengan menembak bagian bawah lutut kanan John Kei. Herry Heryawan menegaskan, sebagai anggota Polri sudah menjadi kewajiban menindak tegas para penjahat.



Herry Heryawan juga pernah menjabat Kasat Resmob Polda Metro Jaya.
Profil Herry Heryawan, Sikat John Kei hingga Gembong Teroris Noordin M Top


Sejumlah kasus yang menyita perhatian publik juga pernah dibongkar polisi kelahiran Ambon, 23 Februari 1972 ini. Herry Heryawan menjadi buah bibir ketika dia menangkap Richard Muljadi, cucu konglomerat Kartini Muljadi atas kasus narkoba. Richard Muljadi ditangkap di sebuah restoran di SCBB pada 22 Agustus 2018.

Herry Heryawan juga terlibat pengungkapan kasus 1 ton sabu di Anyer, Banten, pada Juli 2017. Saat itu Herry tergabung dalam Satgas Merah Putih yang bertugas menangani narkotika.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1436 seconds (0.1#10.140)