Hujan dan Angin Kencang di Tangerang, Warga Bingung Jalan ke Mana-mana Pohon Bertumbangan

Kamis, 23 Desember 2021 - 14:27 WIB
loading...
Hujan dan Angin Kencang...
Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan sejumlah ruas jalan di Kota Tangerang lumpuh akibat pohon tumbang, Kamis (23/12/2021). Foto: MPI/Nandha Aprilianti
A A A
TANGERANG - Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan sejumlah ruas jalan di Kota Tangerang lumpuh akibat pohon tumbang, Kamis (23/12/2021). Jalan yang lumpuh akibat pohon tumbang di antaranya sepanjang Jalan Veteran di mana terdapat 4 titik pohon tumbang.

Slamet Riyadi, warga sekitar menuturkan pohon tumbang disebabkan hujan dan angin kencang. “Hujannya deras sekali kayak badai. Pohon jadi bertumbangan,” katanya, Kamis (23/12/2021).
Baca juga: Pohon Tumbang Timpa Pemotor di Pondok Indah hingga Tewas

Akibat pohon tumbang, arus lalu lintas di sekitar jalan persimpangan Tugu Adipura Kota Tangerang macet total.

Pengendara yang melintas, Asdila mengaku bingung mencari jalan lantaran di beberapa ruas jalan lainnya mengalami hal serupa yakni pohon tumbang. “Saya dari arah Perintis Kemerdekaan tujuannya mau ke arah Merdeka cuma tadi ada pohon tumbang dialihkan ke Jalan Cipondoh. Eh ternyata ada pohon tumbang juga,” ucapnya.

Abidin dari Dinas PUPR Kota Tangerang mengatakan, banyak jalan tertutup akibat pohon tumbang. “Tadi memang hujan dengan angin gede, jadi pohon tumbang semua. Di sini aja di Jalan Veteran ada 4 titik (pohon tumbang) dan kena kabel juga,” ujarnya.
Baca juga: Kebon Jeruk Dikepung Kemacetan Parah Akibat 3 Pohon Tumbang

Selain Jalan Veteran, beberapa jalan lainnya ikut lumpuh akibat pohon tumbang yakni Jalan A Dimyati (depan GOR), Jalan TMP Taruna, dan Jalan Perintis Kemerdekaan.

Untuk menangani pohon tumbang di Jalan Veteran, DPUPR Kota Tangerang menurunkan 8 personel yang dibantu Dinas Pertamanan yang mengerahkan 3 personel untuk mengevakuasi pohon tumbang.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1050 seconds (0.1#10.140)