Bawa 2 Anak, Pasutri Ini Terekam Curi Handphone di Depok
loading...
A
A
A
DEPOK - Pasangan suami istri ( pasutri ) tertangkap kamera mencuri telepon genggam di warung sayur Jalan Raya RTM, Kelapa Dua, Cimanggis, Kota Depok . Mirisnya, suami istri itu mencuri sambil membawa dua anak kecil.
Dalam rekaman CCTV terlihat, pasutri itu datang menggunakan motor dan pura-pura parkir. Lalu seorang perempuan turun dari motor dan mengambil ponsel pembeli yang diletakkan di dashboard motor.
Belakangan diketahui bahwa korban bernama Juwita. Korban mengaku kelupaan menaruh ponselnya di dashboard motor ketika belanja. “Kronologinya saya lagi belanja sayuran seperti biasa, dan HP memang saya taruh di dashboard motor. Saya enggak ingat, terus setelah milih-milih sayuran saya mau bayar, saya baru ingat HP. Pas saya keluar HP-nya sudah enggak ada,” katanya, Senin (4/10/2021).
Dia kemudian meminta penjual sayur untuk melihat rekaman CCTV. Ternyata benar ponselnya diambil oleh seorang wanita. “Ternyata memang benar ada (pelaku). Toko sayurnya juga lumayan besar sih, saya juga memang langganan di situ,” tukasnya.
Dia menduga pelaku adalah pasangan suami istri. Dalam rekaman tersebut terlihat jelas wajah pelakunya. “Kalau dari rekaman CCTV kayaknya suami istri bawa anaknya dua. Untungnya pelat motornya kelihatan jelas dan enggak pakai masker juga terduga pelakunya,” ungkapnya.
Dia pun berharap agar pelaku mau mengembalikan ponsel miliknya.“Ya ini jadi pengalaman saya supaya nanti lebih hati-hati dan tidak menyimpan barang berharga di sembarang tempat,” ucapnya.
Dalam rekaman CCTV terlihat, pasutri itu datang menggunakan motor dan pura-pura parkir. Lalu seorang perempuan turun dari motor dan mengambil ponsel pembeli yang diletakkan di dashboard motor.
Belakangan diketahui bahwa korban bernama Juwita. Korban mengaku kelupaan menaruh ponselnya di dashboard motor ketika belanja. “Kronologinya saya lagi belanja sayuran seperti biasa, dan HP memang saya taruh di dashboard motor. Saya enggak ingat, terus setelah milih-milih sayuran saya mau bayar, saya baru ingat HP. Pas saya keluar HP-nya sudah enggak ada,” katanya, Senin (4/10/2021).
Dia kemudian meminta penjual sayur untuk melihat rekaman CCTV. Ternyata benar ponselnya diambil oleh seorang wanita. “Ternyata memang benar ada (pelaku). Toko sayurnya juga lumayan besar sih, saya juga memang langganan di situ,” tukasnya.
Dia menduga pelaku adalah pasangan suami istri. Dalam rekaman tersebut terlihat jelas wajah pelakunya. “Kalau dari rekaman CCTV kayaknya suami istri bawa anaknya dua. Untungnya pelat motornya kelihatan jelas dan enggak pakai masker juga terduga pelakunya,” ungkapnya.
Dia pun berharap agar pelaku mau mengembalikan ponsel miliknya.“Ya ini jadi pengalaman saya supaya nanti lebih hati-hati dan tidak menyimpan barang berharga di sembarang tempat,” ucapnya.
(hab)