Masih Terikat Ari-ari, Mayat Bayi Terbungkus Plastik Dibuang ke Tempat Sampah

Selasa, 21 September 2021 - 15:20 WIB
loading...
Masih Terikat Ari-ari,...
Sesosok mayat bayi diduga baru dilahirkan ditemukan terbungkus plastik di tempat sampah, Jalan Rajawali, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (21/9/2021). Foto: Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sesosok mayat bayi diduga baru dilahirkan ditemukan terbungkus plastik di tempat sampah , Jalan Rajawali, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur , Selasa (21/9/2021). Mayat bayi malang itu ditemukan seorang warga yang hendak memberi makan kucing sekitar pukul 09.00 WIB.

Security di kompleks Jalan Rajawali Iwan mengatakan, informasi temuan mayat bayi itu didapat dari Danru Security kompleks.

"Pertama kali bayi itu ditemukan oleh warga yang setiap pagi selalu memberi makan kucing," ujarnya di Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (21/9/2021).

Lantaran curiga dengan isi plastik yang terbungkus rapi, akhirnya warga ini membukanya. Saat dibuka, dirinya terkaget karena isi plastik itu adalah mayat bayi.

"Dibungkus dua plastik, plastik merah, dibuka lagi, plastik hitam pas dibuka lagi jasad bayi," ucapnya.

Iwan menuturkan, saat pertama kali ditemukan mayat bayi malang itu masih terikat dengan ari-ari di pusarnya. Diduga, bayi malang ini baru saja dilahirkan lalu dibuang ke tempat sampah.

"Kayaknya baru semalem, soalnya belum ada bau busuk, terus masih nempel ari-arinya," tutur Iwan.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1271 seconds (0.1#10.140)