Rute Transjakarta Koridor 9 Pinang Ranti-Pluit Lintasi 5 Wilayah Kota Jakarta

Kamis, 09 September 2021 - 05:00 WIB
loading...
Rute Transjakarta Koridor...
Transjakarta koridor 9 Pinang Ranti-Pluit. Foto: Ilustrasi/Dok Okezone
A A A
JAKARTA - Rute Transjakarta koridor 9 Pinang Ranti-Pluit melintasi 5 wilayah Kota Jakarta yakni Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur. Transjakarta koridor ini memiliki rute terpanjang di antara rute lainnya yakni 28,8 km.

Rute Transjakarta koridor 9 Pinang Ranti-Pluit beroperasi sejak 31 Desember 2010. Jumlah halte yang tersebar di sepanjang koridor sebanyak 26 halte.
Baca juga: Rute Transjakarta Koridor 8 Lebak Bulus-Harmoni Manjakan Warga Selatan Jakarta

Untuk halte transit yakni:
- Cawang UKI (Koridor 7, 9A, dan 10)
- BNN (Koridor 7, 7A, dan 7B)
- Kuningan Barat (Koridor 6, 6A, dan 6B)
- Semanggi (Koridor 1 dan 3A)
- Grogol (Koridor 3, 3A, 8, dan 8A)

Dikutip dari busway.id, Kamis (9/9/2021), jalan-jalan yang dilalui busway koridor 9 yakni sepanjang Jalan Pluit Putri/Putra, Jalan Jembatan Tiga, Jalan Prof Dr. Latumenten, Jalan Satria/Prof. Dr. Makaliwe, Jalan Letjen S. Parman, Jalan Jend. Gatot Subroto, Jalan MT Haryono, Jalan Mayjen Sutoyo, Jalan Tol Jagorawi, Jalan Pondok Gede Raya.

Koridor 9 terintegrasi dengan KRL Jabodetabek Red Line (Bogor/Depok – Pasar Minggu – Manggarai – Juanda – Jakarta Kota) dan Yellow Line (Bogor/Depok/Nambo- Pasar Minggu – Manggarai – Sudirman – Tanah Abang – Duri – Kampung Bandan – Jatinegara) di Stasiun BRT Cikoko Stasiun Cawang, serta KRL Jabodetabek Brown Line (Tangerang – Batu Ceper – Kalideres – Grogol – Duri) di Stasiun BRT Latumenten Stasiun Grogol di Jalan Satria/Prof. Dr. Makaliwe.
Baca juga: Rute Transjakarta Koridor 7 Kampung Rambutan-Kampung Melayu Tak Terintegrasi dengan Moda Transportasi Lain

Dimulai dari Stasiun BRT Latumenten Stasiun KRL hingga Stasiun BRT BNN, rute ini bersebelahan dengan Jalan Tol Jakarta-Cikampek ruas Cawang-Tomang-Pluit. Jarak rata-rata Stasiun BRT 6,5 km. Halte Semanggi adalah salah satu halte koridor 9 yang berintegrasi dengan MRT Jakarta.

Sejak 1 Juni 2014, koridor 9 beroperasi 24 jam (AMARI) dengan bus yang berhenti di stasiun BRT tertentu saja. Pada Februari 2016, AMARI koridor 9 berhenti di semua stasiun BRT.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2603 seconds (0.1#10.140)