Update Kebakaran Lapas Tangerang: 41 Meninggal, 8 Dirawat di RSUD dan 9 di Klinik

Rabu, 08 September 2021 - 10:55 WIB
loading...
Update Kebakaran Lapas Tangerang: 41 Meninggal, 8 Dirawat di RSUD dan 9 di Klinik
Kemenkumham mengupdate informasi terkini terkait kebakaran di Lapas Kelas I Tangerang yang terjadi pada Rabu (8/9/2021). Foto: MPI/Astra Bonardo
A A A
JAKARTA - Kementerian Hukum dan HAM ( Kemenkumham ) mengupdate informasi terkini terkait kebakaran di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang yang terjadi pada Rabu (8/9/2021), sekitar pukul 01.45 WIB.

Berdasarkan informasi terkini dari Kemenkumham, jumlah korban meninggal akibat kebakaran tersebut sebanyak 41 orang. Sedangkan yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang sejumlah 8 orang. Sementara yang dilakukan perawatan di klinik berjumlah sembilan.

"41 orang meninggal, 8 dirawat di RSUD, 9 dirawat di klinik," kata Kepala Bagian Humas pada Biro Humas dan Kerja Sama Kemenkumham, Tubagus Erif Faturahman melalui pesan singkatnya, Rabu (8/9/2021)

Tubagus menginformasikan kepada pihak-pihak yang memiliki memilki anggota keluarga warga binaan di Lapas Tangerang bisa menghubungi crisis centre Kemenkumham. Khususnya, warga binaan yang berada di Blok C2 Lapas Kelas I Tangerang.

"Khusus bagi pihak keluarga dari WBP untuk informasi dapat menghubungi crisis centre 081383557758," pungkasnya.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1385 seconds (0.1#10.140)