Ini Dugaan Sementara Penyebab Lapas Tangerang Kebakaran

Rabu, 08 September 2021 - 09:21 WIB
loading...
Ini Dugaan Sementara Penyebab Lapas Tangerang Kebakaran
Lapas Tangerang kebakaran. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Reynhard Silitonga menduga Lapas Tangerang kebakaran disebabkan hubungan arus pendek. Awal mula hubungan arus pendek tersebut terjadi di Blok C.

"Lapas ini ada tujuh blok, dimana per blok itu ada sembilan kamar, nah yang terbakar ini adalah Blok C2, di mana di situ ada aula dan sembila kamar, kalau blok lain itu jauh, karena masing-masing blok itu jauh, jadi di blok ini lah terjadi diduga awal hubungan pendek," beber Reynhard Silitonga saat dikonfirmasi, Rabu (8/9/2021).

Dikabarkan Reynhard, hanya Blok C2 yang hangus terbakar. Petugas pemadam kebakaran berhasil mengamankan agar api tidak menjalar ke blok lainnya di Lapas Tangerang. Diduga, puluhan korban yang tewas dalam kebakaran tersebut berasal dari Blok C.

"Ini musibah yang dialami di Lapas Kelas I Tangerang, kami berupaya terus mengamankan yang masih ada di blok lain, saya kira itu, ini di Blok C2 yang diduga terjadi hubungan pendek," ucapnya.

Lapas Tangerang kebakaran sekira pukul 01.50 WIB. Sebanyak 41 orang dikabarkan tewas akibat kebakaran tersebut. Sementara, sejumlah orang yang mengalami luka-luka telah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1245 seconds (0.1#10.140)