Jumlah Pasien COVID-19 di RSUD Cengkareng Berkurang Dalam Seminggu Terakhir

Kamis, 29 Juli 2021 - 13:32 WIB
loading...
Jumlah Pasien COVID-19...
Jumlah pasien COVID-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cengkareng, Jakarta Barat, semakin berkurang sejak satu minggu terakhir. Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Jumlah pasien COVID-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cengkareng , Jakarta Barat, semakin berkurang sejak satu minggu terakhir.

"Saat ini kedatangan pasien dengan konfirmasi COVID-19 sudah menurun sejak semingguan ini," kata Humas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cengkareng Aris Pribadi saat dihubungi wartawan, Kamis (29/7/2021). (Baca juga; Tukang Bakso Layani Pasien COVID-19 Isoman, Begitu Hasil Tes PCR Keluar Bikin Dag Dig Dug )

Kendati telah menurun, namun Arif tidak menjelaskan rinci berapa jumlah pasien COVID-19 saat ini. Dia hanya mengatakan perbandingan jumlah keterisian tempat tidur (Bed Occupancy) pasien COVID-19 yang dahulu sempat penuh dibanding sekarang.

"Saat itu full total, dibandingkan dengan kondisi saat ini," terangnya. (Baca juga; Cegah Kematian Pasien Isoman, Pemkab Bekasi Buka Tempat Isolasi Terpusat )

Berdasarkan data yang dihimpun website resmi Pemprov DKI http://eis.dinkes.jakarta.go.id/bed pada Kamis (29/7/2021), terlihat banyak fasilitas kesehatan untuk pasien COVID-19 yang tidak lagi penuh.

Untuk ruangan isolasi tanpa tekanan negatif memiliki 153 tempat tidur kosong dari 260 tempat yang tersedia. Sementara untuk ruangan ICU tanpa tekanan negatif tanpa ventilator sisa 19 tempat tidur dari 96 yang tersedia.

Tercatat masih ada beberapa tempat tidur yang penuh yakni ICU tekanan negatif dengan ventilator dengan 14 tempat tidur, ICU tekanan negatif tanpa ventilator sebanyak empat tempat tidur dan ICU tanpa tekanan negatif dengan ventilator yakni 12 tempat tidur.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1516 seconds (0.1#10.140)