Heboh Kasus Mesum Sejenis di Wisma Atlet, Doni Monardo: Sudah Diproses

Sabtu, 26 Desember 2020 - 19:36 WIB
loading...
Heboh Kasus Mesum Sejenis...
Kasatgas Penanganan COVID-19, Letjen TNI Doni Monardo menegaskan, pihaknya telah memproses kasus dugaan perbuatan mesum sesama jenis di RSD Wisma Atlet. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Penanganan COVID-19, Letjen TNI Doni Monardo menegaskan, pihaknya telah memproses kasus dugaan perbuatan mesum sesama jenis antara tenaga kesehatan dan pasien COVID-19 di RSD Wisma Atlet.

Doni memastikan, penanggung jawab RSD Wisma Atlet Kepala Staf Kodam Jaya, Brigjen TNI M. Saleh Mustafa tengah memproses peristiwa mesum tersebut. "Sudah diproses. Silakan ke RSD WA," kata Doni saat dikonfirmasi Okezone, Sabtu (26/12/2020).

(Baca juga : Bunuh dan Potong-potong Tubuh Kekasih, 'Napoleon' Rusia Dibui 12,5 Tahun )

Sebelumnya, Saleh Mustafa memastikan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap tenaga medis yang melakukan dugaan mesum sesama jenis dengan pasien COVID-19. "Masih pemeriksaan. Sementara belum diputuskan langkah selanjutnya karena masih diproses, diduga sesama jenis," kata Brigjen TNI M Saleh saat dihubungi.

(Baca juga : Horor,222 Tewas dalam Pembantaian di Sebuah Desa Ethiopia )

Dia mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap salah satu pihak, dalam hal ini perawat. Sementara itu pihak pasien masih belum dapat diperiksa karena masih dalam kondisi positif COVID-19.

"Pasiennya masih positif sehingga belum diperiksa. Sedang diperiksa yang perawatnya. Sabar dulu ya," ujarnya. (Baca juga; Heboh Pasien COVID-19 Mesum Sesama Jenis, Brigjen TNI M Saleh Periksa Perawat RSD Wisma Atlet )

Diketahui, viral di media sosial pengakuan salah seorang pengguna Twitter diduga pasien COVID-19, yang diisolasi di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Jakarta Pusat, berbuat mesum sesama jenis dengan oknum tenaga kesehatan (nakes).

Pria yang diduga pasien Covid-19 itu mengaku melakukan hubungan badan dengan oknum nakes, dan mengunggah pengalamannya itu di Twitter. Cerita itu diunggah oleh pemilik akun Twitter @bottialter pada Jumat 25 Desember 2020. (Baca juga; Soal Hubungan Sejenis Tenaga Kesehatan dengan Pasien di Wisma Atlet, Kapen Kogabwilhan I: Belum Ada Data )

Pria itu mengunggahnya lewat fitur story Twitter, dengan memajang hasil screen capture atau tangkapan layar berisi percakapan mesum sesama jenis dengan pria yang diduga perawat di RSD Wisma Atlet. Dia juga mengunggah foto sebuah ruangan kamar diduga di RSD Wisma Atlet. Tampak atribut pakaian Alat Pelindung Diri (APD) yang biasa digunakan nakes tergeletak di pintu kamar tersebut.

Meski pemilik akun @bottialter telah mengunci profil Twitter-nya, unggahaan tersebut semakin viral setelah diunggah ulang oleh banyak akun. Seperti oleh pemilik akun Twitter @AREAJULID, akun @sardenburjo, lalu akun @babysyalalala, dan masih banyak lainnya.

(Baca juga : Epidemiolog: Tak Lama Lagi Ledakan Kasus Covid-19 Terjadi di Jawa )

Ramai netizen yang mengecam dugaan aksi mesum sesama jenis itu. Tak sedikit dari mereka yang kecewa jika hal itu benar adanya, mengingat penyebaran infeksi COVID-19 bisa semakin parah akibat ulah oknum tersebut. “Itu harus diusut,” komentar akun @nightlightsub.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1852 seconds (0.1#10.140)