Musim Hujan Waktu Ular Berkembang Biak, Yuk Lakukan Ini

Selasa, 24 November 2020 - 21:31 WIB
loading...
Musim Hujan Waktu Ular Berkembang Biak, Yuk Lakukan Ini
Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
DEPOK - Memasuki musim hujan, warga diimbau menjaga kondisi kebersihan lingkungan agar tidak menjadi sarang ular. Sebab musim penghujan merupakan waktu ular berkembang biak.

Di Kota Depok, kehadiran ular sudah mulai meneror warga. Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok hari ini banyak menerima laporan penemuan ular. “Cukup banyak temuan ular yang dilaporkan warga,” ujar Kabid Penanggulangan Bencana, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok, Denny Romulo, Selasa (24/11/2020).

Dari sekian banyak laporan itu, pihaknya berhasil mengevakuasi ular di dua lokasi, yakni Kecamatan Bojongsari dan Kecamatan Tapos. Ular di kedua lokasi itu ditemukan di dekat pemukiman warga sehingga membuat resah. (Baca juga: Geger, Warga Kota Bekasi Temukan 20 Telur Ular Kobra)

Ular yang ditemukan di Gang Pusara Kelurahan Bojongsari sebanyak dua ekor. Sepasang ular itu sepanjang tiga meter. “Ular sudah dievakuasi. Selain itu ditemukan juga 10 butir telur yang bersarang di kebun,” ungkapnya.

Dari lokasi kedua yaitu di Kelurahan Jatijajar, Kecamatan Tapos ditemukan satu ular korba dengan panjang satu meter dan enam anak ular kobra yang bersarang dekat tumpukan bahan bekas milik warga.

Denny menuturkan, mengingat Kota Depok memasuki musim penghujan, menjadi salah satu potensi ular berkembang biak. Denny meminta warga untuk menjaga kebersihan guna meminimalisir ular bersarang di permukiman warga. (Baca juga: 5 Hal yang Bantu Tubuh Tetap Sehat dan Bugar selama Musim Hujan)

Rencananya, ular yang tertangkap akan dilepas kembali ke habitat yang jauh dari permukiman warga. “Ular yang tertangkap akan kami lepas kembali ke habitatnya,” tutupnya.

(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1385 seconds (0.1#10.140)