Geger, Warga Kota Bekasi Temukan 20 Telur Ular Kobra

Senin, 09 November 2020 - 13:22 WIB
loading...
Geger, Warga Kota Bekasi Temukan 20 Telur Ular Kobra
Sebanyak 20 telur ular kobra ditemukan warga di permukiman warga di Jalan KH Agus Salim, RT 1/8, Pedurenan, Mustikajaya, Kota Bekasi.Foto/SINDOnews/Abdullah M Surjaya
A A A
BEKASI - Sebanyak 20 telur ular kobra ditemukan warga di permukiman warga di Jalan KH Agus Salim, RT 1/8, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi . Temuan telur sempat membuat geger warga sekitar, karena sebagian telur sudah menetas dan anak ular kobra juga ditemukan.

Mendapatkan laporan warga, petugas Dinas Kebakaran Kota Bekasi langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan evakuasi.”Sudah kita evakuasi, benar sarang ular kobra kami temukan 20 telur kobra dan sebagian sudah pecah (menetas),” ungkap Komandan Rescue Kompi B, Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Beir Husein, Senin (9/11/2020).

Menurut dia, penemuan sarang ular kobra tersebut didapatkan dari laporan warga yang menemukan sarang ular kobra di area rumahnya. Sebelumnya, warga setempat sempat resah dengan keberadaan ular kobra di area permukiman warga. Bahkan, maraknya ular kobra sempat membuat warga dilokasi ketakutan. (Baca: Pelonggaran PSBB Transisi Berpotensi Timbulkan Lonjakan Kasus COVID-19)

Awal mula penemuan puluhan telur ular seusai instansinya mendapatkan laporan bahwa ada kulit ular berserakan di sekitar gudang rumah. Curiganya lagi, terdapat sebuah lubang. ”Kami ke lokasi hingga perlahan mencoba menggali lubang, nah telurnya itu ada di dalam lubang, kami bongkar coran semen dan menemukan telur ular,” ujarnya.

Selain telur, petugas Damkar Kota Bekasi juga menemukan anak-anak ular. Lokasi telur-telur ular itu berada di bawah tanah. Selain telur, petugas Damkar juga menemukan anak ular. Bahkan, warga sudah menemukan enam ekor anaknya. Petugas kemudian memindahkan telur-telur ular itu. Telur-telur itu diserahkan ke warga setempat. (Baca: KPK Periksa Rudy Wahab Terkait Kasus Korupsi Rachmat Yasin)

Pada proses pemindahan sarang ular tersebut, kata dia, Damkar Kota Bekasi menerjunkan Tim Rescue B dengan menggunakan beberapa alat diantaranya Baju Alat Pelindung Diri ( APD), sarung tangan, dan alat pencapit agar terhindar dari bahaya gigitan ular. Setelah diamankan, juga ikut berkeliling bersama warga mencari kemungkinan ular yang bersarang di tempat lain.

Untuk itu, dia berpesan apabila warga yang melihat keberadaan ular lainya untuk segera melaporkan kepada petugas dan jangan berinisiatif menangkap sendiri, karena sangat berbahaya. Rencananya, telur ular kobra tersebut akan dimusnahkan oleh warga dengan cara dibakar.”Telur ular kami berikan kepada warga untuk segera dimusnahkan,” ucapnya.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3254 seconds (0.1#10.140)