Dirikan Selow Food, Dosen Kebudayaan UI Ingin Masyarakat Berpola Makan Sehat

Minggu, 11 Agustus 2019 - 01:01 WIB
Dirikan Selow Food, Dosen Kebudayaan UI Ingin Masyarakat Berpola Makan Sehat
Dirikan Selow Food, Dosen Kebudayaan UI Ingin Masyarakat Berpola Makan Sehat
A A A
JAKARTA - Indonesia begitu kaya akan keberagaman budaya dan tradisi. Masing-masing suku bangsa memiliki kearifan lokal dalam hal pengelolaan hasil bumi dan pangan. Hal tersebut merupakan kekayaan Indonesia yang sangatlah penting untuk dijaga kelestariaannya dan ditingkatkan kualitasnya sehingga menjadi identitas bangsa.

Salah satunya adalah tradisi kuliner dan pola makan Indonesia yang memiliki nilai-nilai kegotongroyongan selain juga mengandung higenitas dan kesehatan. Namun, banyak orang di era milenial melupakan cita rasa dari makanan tradisional karena masyarakat modern sudah terbiasa dengan makanan yang banyak mengandung bumbu instan dan penguat citarasa.

Terpanggil dengan kondisi seperti ini, beberapa komunitas kemudian berkumpul untuk membuat gerakan yang bisa memberikan kesadaran terhadap pola makan yang lebih sehat.

"Kami ingin berkumpul dan ingin mengajak masyarakat Indonesia kembali kepada tradisi pola makan Indonesia yang penuh dengan kebijaksanaan," ungkap Founder Selow Food, Lily Tjahyandari dalam keterangan tertulisnya, Sabtu 10 Agustus 2019.

Dosen Kebudayaan Universitas Indonesia (UI) ini menyebut, kuliner di Indonesia yang beragam menunjukan tradisi memiliki akar kegotongroyongan yang kuat.

"Melalui Gerakan Selow Food diharapkan masyarakat dapat menyadari pola makanan yang lebih sehat dan mengajak masyarakat untuk mengembangkan ikatan dengan lingkungan sehingga peka terhadap perkembangan pangan di wilayah kita tinggal," tambah Lily usai Dialog Nasi Uduk di Padepokan Bromolathi, Jalan Panggul, Pangasinan, Sawangan, Depok.

Acara itu sendiri dibuat unik. Kegiatan dikemas dengan perlombaan persahabatan tiga kesebalasan sepakbola U-15. Yakni Klub Uni Papua, Klub Popwilda Depok dan Klub SMA Ksatria Nusantara Pangandaran. Selain itu, ada juga masak bersama nasi uduk dari warga di sekitar padepokan dengan dibarengi lomba membuat nasi tumpeng dipandu Chef Anti dari Kuliner Indonesia, Kokita.

"Terakhir kita makan uduk bersama dan ada demo pembuatan minuman teh sereh yang merupakan minuman asli Indonesia," jelas penangung jawab acara Surya Putra.

Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Depok Heritage, Karangtaruna Kecamatan Sawangan, Aktivis Ansor, GMKI dan CEO Uni Papua, Harry Wijaya, tokoh masyarakat Rudi Susilo dan undangan lainnya.

"Sederhananya Selow Food itu makan yang sehat, efesien, logis, original dan wenak. Dan punya tagline makan bersama, bersama makan. Artinya makan itu harus menjadi tempat bahagia bersama, tidak berlebihan dan harus wenak," tutup Sekretaris Selow Food Bahroji.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5232 seconds (0.1#10.140)