Prestasi Kejari Tangsel Kado Spesial Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64

Jum'at, 26 Juli 2024 - 22:38 WIB
loading...
Prestasi Kejari Tangsel...
Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang Selatan (Tangsel) terus meningkatkan prestasinya dalam upaya penegakan hukum di wilayah kerjanya. Foto/SINDOnews
A A A
TANGSEL - Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang Selatan (Tangsel) terus meningkatkan prestasinya dalam upaya penegakan hukum di wilayah kerjanya. Bahkan Kejari Tangsel juga dinilai telah memberikan kontribusi nyata bekerja keras dalam memberikan pelayanan hukum yang baik pada masyarakat.

Tak ayal, prestasi Kejari Tangsel tersebut sejalan dengan capaian Kejaksaan Agung (Kejagung) yang mencetak sejarah sebagai lembaga penegak hukum paling dipercaya dalam lima tahun terakhir.

Hal tersebut pun langsung diapresiasi pengamat Kejaksaan, Fajar Trio yang menyebut prestasi yang ditorehkan Kejari Tangsel merupakan kado spesial dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64.



Menurutnya, prestasi dan kinerja moncer Kejari Tangsel tak lepas dari peran pimpinan yang sepenuh hati dalam menangani sejumlah kasus baik itu pidana umum, khusus hingga perdata dan tata usaha negara.

“Patut diapresiasi bagi Kajari Tangsel dan jajarannya yang berhasil menorehkan prestasi hingga menjaga marwah kejaksaan ke arah yang lebih baik. Artinya keberhasilan Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam menakhodai lembaga Adhyaksa juga ditularkan ke jajaran paling bawah,” kata Fajar di Jakarta, Jumat (26/7/2024).



Namun pihaknya mewanti-wanti agar para jaksa di Kejari Tangsel berhati-hati karena pasti ada perlawanan balik dari para pelaku kejahatan untuk melemahkan dan merusak citra kejaksaan dalam upaya penegakan hukum.

“Karena para pelaku kejahatan baik itu dalam kasus korupsi, narkoba maupun tindak pidana lainnya pasti akan terus berupaya melakukan perlawanan untuk merusak integritas institusi kejaksaan. Salah satunya dengan melakukan penggiringn opini untuk merusak nama baik Kejari Tangsel,” ujarnya.

Fajar menambahkan, para pelaku kejahatan biasanya karena sudah kehabisan akal akan melakukan berbagai cara untuk menjegal segala upaya kejaksaan dalam menegakan hukum. “Apalagi dengan segudang prestasi yang telah dicapai Kejari Tangsel, para pelaku kejahatan pasti makin pusing mencari cara untuk mempengaruhi masyarakat untuk membenci kejaksaan,” ujarnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1914 seconds (0.1#10.140)