Galang Dana untuk Bantu Disabilitas, RSPB Gelar Lari Maraton

Senin, 05 November 2018 - 14:25 WIB
Galang Dana untuk Bantu Disabilitas, RSPB Gelar Lari Maraton
Galang Dana untuk Bantu Disabilitas, RSPB Gelar Lari Maraton
A A A
TANGERANG SELATAN - Rumah Sakit Premiere Bintaro (RSPB), Pondok Aren, Tangerang Selatan bersama WeCare menggelar aksi galang dana untuk membeli 100 alat kesehatan disabilitas.

Acara amal yang dikemas dengan lari maraton ini, diharapkan dapat membantu para disabilitas yang berada langsung di bawah naungan Kementerian Sosial (Kemensos) yang sangat membutuhkan bantuan.

Perwakilan WeCare Denita mengatakan, dalam lomba maraton itu, warga perumahan Bintaro Jaya akan banyak yang ikut serta. Apalagi, acara ini tidak gratis alias berbayar dengan nilai yang cukup menguras kantong.

"Kami berharap, selain lari, para peserta juga mau menyisihkan sebagian rezekinya untuk membeli 100 alat kesehatan bagi penderita disabilitas," katanya, Senin (5/11/2018) pagi.

Dengan memberi donasinya, kebutuhan para disabilitas dalam alat kesehatan bisa sedikit terpenuhi. Apalagi, anggaran untuk pembelian alat kesehatan itu sangat besar, dan butuh bantuan dari masyarakat luas.

"Ada jalur khusus dipendaftaran. Peserta tinggal memasukan kode WeCare. Dengan cara itu, peserta bisa menyisihkan sebagian dana untuk para disabilitas," sambungnya.

Dokter spesialis olahraga RSPB Hario Tilarso menambahkan, olahraga lari sedang trend di semua kalangan. Namun, bagi mereka yang belum biasa dengan olah raga harus punya persiapan yang matang.

"Diantaranya posisi kaki, asupan makanan, dan cara pakaian. Yang terpenting harus berlatih, dan pemanasan agar bisa mengatur nafasnya dengan baik," jelasnya.

Dilanjutkan dia, melalui lomba lari maraton yang akan digelar Minggu 18 November 2018 nanti itu, peserta bisa sekalian beramal dan membantu saudara-saudara kita yang menyandang disabilitas.

"Ini sebenarnya rangkaian HUT RSPB ke-20. Tetapi kita masukan acara amalnya juga, untuk membeli 100 alat kesehatan bagi para penyandang disabilitas," sambungnya.

Acara yang mengambil tema Bintaro Jaya Half Marathon ini dikenakan biaya, mulai Rp200-400 ribu. Lari maraton digelar bagi jarak 5 Km, 10 Km, dan terakhir 21 Km. Pelari tercepat, dapat hadiah Rp1,5 juta.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5916 seconds (0.1#10.140)