Bazar Murah dan Cek Kesehatan di Jakpus, HT: Hadirnya Perindo untuk Perjuangkan Rakyat Kecil

Kamis, 18 Januari 2024 - 16:47 WIB
loading...
Bazar Murah dan Cek Kesehatan di Jakpus, HT: Hadirnya Perindo untuk Perjuangkan Rakyat Kecil
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menghadiri kegiatan cek kesehatan gratis dan bazar murah minyak goreng di Jalan Tanah Tinggi XII, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Kamis (18/1/2024). Foto: MPI/Irfan Maruf
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menegaskan lahirnya Partai Perindo memiliki semangat mengangkat kesejahteraan rakyat miskin. Perindo ingin mewujudkan Indonesia maju di mana tak ada lagi orang kelaparan.

Hal itu disampaikan HT saat menghadiri kegiatan cek kesehatan gratis dan bazar murah minyak goreng di Jalan Tanah Tinggi XII, Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Kamis (18/1/2024).



Dia menuturkan fondasi berdirinya Partai Perindo untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. "Partai Perindo hadir khusus berjuang untuk masyarakat kecil. Indonesia bisa maju, Indonesia bisa besar kalau tidak ada lagi orang miskin. Ini yang diperjuangkan Partai Perindo," kata HT.

Sejumlah program yang dilakukan Partai Perindo semua membela masyarakat. Bahkan, Partai Perindo membuat program gerobak sebagai simbol masyarakat bawah.

Dia mengajak masyarakat mendukung setiap anggota legislatif dari Perindo. Setiap calon yang diusung bakal memperjuangkan hak masyarakat miskin.

Partai Perindo dikenal partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja, dan Indonesia sejahtera. Partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap dan bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu akan berjuang mengentaskan kemiskinan di Indonesia.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1802 seconds (0.1#10.140)