Dihadiri Wali Kota Tangerang, BKPRMI: Waspada Kebangkitan Komunis

Senin, 02 Oktober 2017 - 18:09 WIB
Dihadiri Wali Kota Tangerang, BKPRMI: Waspada Kebangkitan Komunis
Dihadiri Wali Kota Tangerang, BKPRMI: Waspada Kebangkitan Komunis
A A A
TANGERANG - Ketua Umum DPP Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Said Aldi Al Idrus mengintrusikan kepada seluruh kadernya untuk merapatkan barisan melawan ideologi dan paham komunisme.

Hal itu diungkapkan oleh Said karena melihat indikasi kebangkitan komunisme di Indonesia yang ingin menggantikan Pancasila sebagai ideologi negara.

"Terus rapatkan barisan jaga persatuan antar ummat beragama sehingga upaya komunis untuk memecah belah anak bangsa bisa diatasi bersama," tegas Said saat memberikan sambutan dalam acara apel akbar di Masjid Al-Azhom Tangerang, Senin (2/10/2017).

Lanjutnya, dia mendukung rencana pemerintah yang akan terus meyajikan film G30SPKI. Menurutnya, melalui film tersebut mengajarkan kepada generasi muda bahayanya komunisme dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia.

Selain itu, ia juga mengingatkan agar selalu waspada kebangkitan komunisme dari media-media sosial yang ingin mempengaruhi generasi muda melalui dunia maya.

"Film sejarah ini sangat bermanfaat bagi generasi muda agar mereka bisa melihat betapa kejamnya komunis/PKI dan kami yakin dan percaya tak ada tempat bagi komunis untuk merubah idiologi Pancasila bagi generasi muda," tandas Said.

Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh Wali Kota Tangerang, Ketua DPRD Tangerang, Dandim dan Kapolresta Tangerang. Serta diikuti 30.000 peserta remaja masjid, pelajar, santri dan masyarakat Kota Tangerang. BKPRMI juga mengucapkan terima kasih kepada wali kota Tangerang yang selama ini selalu mendukung kegiatan DPD BKPRMI Kota Tangerang.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8603 seconds (0.1#10.140)