Cegah Anak Kecanduan Gadget, Pasar Pagi Mangga Dua Gelar Lomba Kreativitas

Minggu, 05 November 2023 - 19:22 WIB
loading...
Cegah Anak Kecanduan Gadget, Pasar Pagi Mangga Dua Gelar Lomba Kreativitas
Untuk mencegah ketergantungan terhadap gadget, Pasar Pagi Mangga Dua di Pademangan, Jakarta Utara, menggelar lomba kreativitas anak-anak, Minggu (5/11/2023). Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Untuk mencegah ketergantungan terhadap penggunaan telepon selular pintar ( smartphone ), Pusat Perbelanjaan Pasar Pagi Mangga Dua di Pademangan, Jakarta Utara, menggelar lomba kreativitas anak-anak, Minggu (5/11/2023). Seribu lebih anak-anak ikut lomba mewarnai.

Manajer Pemasaran Pasar Pagi Mangga Dua HardjonoGunawan mengatakan, selain membuka gerai pelayanan publik dalam area mal, pihaknya juga membuka ruang eksplorasi kreativitas, bertema Kopi In Town.

Dengan dibukanya ruangan eksplorasi di pusat perbelanjaan di Pademangan, Jakarta Utara, diharapkan bisa menjadi tempat lahirnya banyak anak-anak muda berbakat dan terlatih bersosialisasi dengan lingkungan sekitar.

"Kami menyasar anak-anak, karena mereka sekarangkan lebih banyak bermainsmartphone. Adanya kegiatan inikan imajinasi, jadi kreatif mereka. Mereka juga bisa bersosialisasi sembari berkompetisi secara sportif," kata Hardjono.

Baca Juga: Tips agar Anak Tidak Terlalu Kecanduan Bermain Gadget

Gelaran lomba mewarnai ini diikuti 1.041 peserta dari kalangan pelajar yang terbagi tiga kelompok, yaitu Kelompok A terdiri dari pelajar Pendidikan Anak Usia Dini dan TK, Kelompok B terdiri atas pelajar SD Kelas 1 sampai Kelas 3, dan Kelompok C terdiri atas pelajar SD Kelas 4 sampai Kelas 6.

Hardjono mengatakan, seluruh peserta mengikuti lomba mewarnai tanpa dipungut biaya alias gratis. Lomba terbuka untuk diikuti pengunjung dari semua wilayah Jakarta Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

"Panitia lomba menyalurkan hadiah tabungan pendidikan dari sponsor perbankan swasta dengan nominal bervariasi untuk setiap kategoripemenang dan masing-masing kelompok, mulai dari juara I, II, dan III, Harapan I, II, danIII, serta 10 nominasi pemenang," Ucapnya.

Salah satu perserta asal Jakarta Barat, RalineJennahara, siswi Taman Kanak-Kanak (TK) yang datang bersama ibunya Siti Fatimah (40) mengatakan, mengikutilomba mewarnai tingkat anak TK hingga kelas enam sekolah dasar.

"Kegiatan ini cukup membantu ya, buat dia lebih kreatif. Dari pada diam di rumah, senangnya main HP kalau lagi di rumah," kata ibu Raline, Siti Fatimah.

Siti mengatakan anak adalah generasi penerus yang harus diperhatikan perkembangannya sejak dini. Di era globalisasi, beberapa anak menghabiskan sebagian waktunya dengan smartphone.

Menurutnya, kegiatan lomba mewarnai di Pasar Pagi Mangga Dua menjadi salah satu kesempatan yang baik untuk Ralinemengembangkan kreativitasnyadalam mengeksplorasiwarna-warna dan berimajinasi serta mendekatkan hubungan orang tua dengan anak-anaknya.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1038 seconds (0.1#10.140)