Libur Hari Raya Nyepi, 15.000 Pengunjung Padati Taman Imipian Jaya Ancol

Rabu, 22 Maret 2023 - 14:06 WIB
loading...
Libur Hari Raya Nyepi,...
Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, dipadati sebanyak 15.000 pengunjung pada libur Hari Raya Nyepi, Rabu (22/3/2023). Foto/MPI/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Taman Impian Jaya Ancol , Jakarta Utara, dipadati sebanyak 15.000 pengunjung pada libur Hari Raya Nyepi , Rabu (22/3/2023). Jumlah ini setara dengan pengunjung pada hari Sabtu dan Minggu.

Corporate Communication Manager PT Pembangunan Jaya Ancol, Ariyadi Eko Nugroho mengatakan, hingga pukul 12.00 WIB jumlah pengunjung Ancol mencapai 15.000 orang.

"Jumlahnya setara dengan pengunjung pada hari Sabtu dan Minggu. Momen liburan kali ini juga sangat pas karena bertepatan dengan satu hari menjelang Ramadan 1444 Hijriah," kata Eko.


Menurut Eko, destinasi favorit pengunjung adalah Beach Pool Pantai Timur dan Dufan. Pengunjung juga memadati Sea World Ancol, Gelanggang Samudera, Atlantis, dan Jakarta Bird Land.

Salah satu pengunjung, Rani Sihombing (26) datang ke Ancol bersama keluarga menikmati hari libur. Warga Cibubur, Jakarta Timur ini ingin manfaatkan waktu sebelum puasa besok.

"Kebetulan sekarang lagi libur, makanya saya bersama dengan keluarga ingin mengisi dengan jalan-jalan ke Dufan," kata Rani saat ditemui dilokasi pada Rabu (22/3/2023).

(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1094 seconds (0.1#10.140)