Jelang Ramadan, Harga Cabai di Pasar Tomang Barat Naik Jadi Rp80.000 per Kilogram

Selasa, 07 Maret 2023 - 13:07 WIB
loading...
Jelang Ramadan, Harga Cabai di Pasar Tomang Barat Naik Jadi Rp80.000 per Kilogram
Pedagang cabai di Pasar Tomang Barat mengeluhkan harga cabai yang kian melonjak jelang Ramadan. Foto: MPI/Dimas Choirul
A A A
JAKARTA - Harga cabai rawit merah mulai mengalami kenaikkan sebesar Rp80.000 di Pasar Tomang Barat, Jakarta Barat . Sejumlah pedagang pun mengeluhkan kenaikkan harga tersebut.

Salah seorang pedagang cabai di Pasar Tomang Barat, Ida Rahayu mengatakan, kenaikkan sejumlah bahan pokok terutama cabai rawit merah terjadi sejak seminggu ini.

"Rawit merah tinggi Rp80.000 per kilogram. Sebelumnya Rp60.000. Sudah semingguan. Jadi ngurangin stok, biasa ngambil 7 kilogram jadi 5 kilogram," katanya kepada wartawan, Selasa (7/3/2023).

Selain cabai rawit merah, kata dia, rawit hijau juga mengalami kenaikkan. Saat ini, harga rawit hijau mencapai hingga Rp50.000 per kilogram, harga sebelumnya Rp40.000.

"Merah besar Rp45.000 per kilo, (cabai) ijo besar Rp30.000 per kilo, (cabai) keriting merah Rp45.000 per kilo," ujarnya.



Sementara itu, lanjut Ida, untuk harga bawang merah mengalami penurunan. Sebelumnya, harga bawang merah diketahui mencapai Rp60.000 saat ini turun menjadi Rp45.000 per kilogram. "Bawang putih banci Rp35.000 per kilo, yang kating Rp40.000 per kilo," lanjutnya.

Menurut Ida, kenaikkan harga bahan pokok tersebut wajar terjadi lantaran mendekati Bulan Suci Ramadan. Bahkan, kata dia, harga cabai bisa terus melonjak saat Ramadan tiba.

"Biasa yang naik cabai sama bawang. Persiapan kita kalau ramai ya barang ditambahin. Ya saya harapannnya harga turun, stabil," pungkasnya.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1983 seconds (0.1#10.140)