Pilkada Serentak, Yuk Contoh Pilgub DKI 2012

Sabtu, 15 Agustus 2015 - 14:41 WIB
Pilkada Serentak, Yuk Contoh Pilgub DKI 2012
Pilkada Serentak, Yuk Contoh Pilgub DKI 2012
A A A
JAKARTA - Pilkada serentak yang akan digelar Desember 2015 nanti dikhawatirkan sejumlah pihak akan menimbulkan gesekan antara pendukung calon. Namun semua itu bisa diminimalisir oleh pasangan calon yang kalah dengan bersikap kastria.

"Pemuda agar berpikir untuk menyosialisasikan siap kalah saja. Kalau menang ya biasa saja, tapi kalau kalah harus siap. Itu penekanannya minimal semua yang berkompetisi bisa siap kalah," kata Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Jakarta Utara, Nur Hasanuddin di Jakarta, Sabtu (15/8/2015).

Hasanuddin mengingatkan, saat Pilgub DKI Jakarta 2012, menjadi contoh pilkada yang damai tanpa gesekan. Saat itu, kata dia, Fauzi Bowo (Foke) yang kalah disaat penghitungan sementara quick count, langsung mengucapkan selamat kepada pasangan Jokowi-Ahok.

"Ini adalah bukti Foke siap kalah dan langsung mengucapkan selamat ke Jokowi," ujarnya.

Lebih lanjut, Hasanuddin menuturkan, bicara soal pilkada serentak merupakan langkah awal bangsa Indonesia memulai tradisi baru meskipun tidak bisa menjamin dampak negatif dan positifnya. Dia pun mengharapkan pemuda Indonesia bisa membangun bersama suksesi Pilkada ini agar berlangsung dan berjalan aman, damai di suatu daerah.

PILIHAN:


Dicekoki di Tempat Dugem, ABG Diperkosa 3 Pemuda

Polisi Bentuk Tim Khusus Pastikan Kematian Budiyanto Winata
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4803 seconds (0.1#10.140)