Profil 2 Pasukan Hebat di Bawah Brimob: Gegana dan Pelopor

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 08:00 WIB
Dua pasukan hebat di bawah Korps Brimob Polri. Foto/Korps Brimob Polri
JAKARTA - Korps Brigade Mobile ( Korps Brimob ) adalah salah satu institusi tertua yang berdiri sejak 14 November 1946. Sebagai institusi tertua Polri, Brimob menjadi penerus dari Pasukan Polisi Istimewa. Brimob berperan dalam memprakarsai pembentukan institusi Polri.

Brimob merupakan paramiliter milik Polri. Tugas utama Brimob adalah penanganan terorisme domestik, penanganan kerusuhan, pencarian dan penyelamatan (SAR), kejahatan terorganisasi bersenjata api, bom, bahan kimia, biologi dan radioaktif.

Korps Brimob terdiri dari dua cabang yaitu Gegana dan Pelopor. Di mana keduanya memiliki tugas yang berbeda.



Berikut adalah profil Pasukan Gegana dan Pelopor di bawah Brimob:

1. Gegana

Pasukan Gegana mulanya dibentuk dari pemikiran tokoh Polri pada tahun 1974. Pemikiran tersebut didasari adanya isu teror terhadap Polda Metro Jaya. Sehingga untuk mengantisipasinya, dibentuk Kompi Satuan Gegana Brimob Polri pada 27 November 1974.

Ketika awal terbentuk, Gegana dipimpin oleh Mayor Pol Soemardi. Meski sudah terbentuk pada akhir tahun 1974, namun pengakuan departemen pertahanan keamanan baru ada pada tahun 1976 silam.

Pasukan Gegana memiliki empat fungsi utama dalam pelaksanaan tugasnya, yaitu:

- Pelaksanaan Manajemen Perencanaan, Operasional, SDM, Logistik, Provos, TIK, Kesjas, Yanma, Keuangan dan Tata Administrasi Urusan dalam lingkungan pasukan Gegana.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More