Polisi Buru 7 Pelaku Begal Anggota TNI Sepulang Belanja di Pasar Kebayoran Baru

Senin, 09 Mei 2022 - 17:12 WIB
Salah satu pelaku begal yang berhasil ditangkap, M Rizki, kini masih ditahan di Polsek Kebayoran Baru. Foto: Ist
JAKARTA - Polisi tengah memburu tujuh orang pelaku begal terhadap dua anggota TNI. Polda Metro Jaya bersama Polres Metro Jakarta Selatan sudah membentuk tim untuk mengejar pelaku.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol E Zulpan mengatakan, salah satu pelaku yang berhasil ditangkap adalah M Rizki dan kini masih ditahan di Polsek Kebayoran Baru. "Salah satu pelaku diamankan karena ditendag oleh korbannya,” ujarnya, Senin (9/5/2022).



M Rizky hingga kini masih diperiksa intensif. Dia masih dicecar soal keberadaan tujuh rekannya yang berhasil kabur.



Mantan Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan ini mengatakan pelaku bukan pelajar. Tapi dirinya belum merinci lebih jauh terkait profesi yang bersangkutan. "Bukan pelajar pelaku," kata Zulpan.

Sebelumnya, dua orang prajurit Batalyon Arhanud 10/ABC Kodam Jaya menggagalkan aksi begal. Sedikitnya ada sembilan pelaku begal coba menyerang dua prajurit TNI saat perjalanan menuju Batalyon Arhanud 10/ABC, seusai berbelanja untuk membeli kebutuhan bahan dapur anggota lajang di Pasar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu 7 Mei 2022.

Baca juga: Heroik! 2 Prajurit Batalyon Arhanud 10/ABC Kodam Jaya Gagalkan Aksi Begal

"Kejadian bermula di sekitar SMPN 29 Jaksel saat ada tiga pengendara sepeda motor sejumlah sembilan orang mencoba menghentikan kendaraan dua personel TNI," ujar Kapendam Jaya Letkol Indra Wirawan kepada wartawan, Senin 9 Mei 2022.
(thm)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More