Tebet Eco Park Berfungsi sebagai Taman Hijau dan Kolam Retensi

Sabtu, 23 April 2022 - 22:11 WIB
"Dalam bahasa Inggris taman itu ada dua, Garden itu untuk dinikmati sebagai pemandangan, kalau Park untuk bermain. Nah ini tempat untuk bermain," ujarnya.

Tebet Eco Park dibagi menjadi dua bagian dalam denahnya. Di sisi Utara terdapat sejumlah fasilitas yang dapat dinikmati masyarakat, di antaranya Community Lawn, Thematic Garden, dan sentra UMKM.

Sementara di sisi Selatan, terdapat fasilitas seperti Wetland Boardwalk, Community Garden, Children Playground, dan Forest Buffer.

Untuk memudahkan akses masyarakat menuju dua sisi taman, terdapat sebuah jembatan yang menjadi ikon Tebet Eco Park yang dinamai Infinity Link Bridge. Jembatan ini berada di ketinggian enam meter dengan warna oranye menyala terutama saat malam hari.

Kemudian terdapat Jogging Track, dengan panjang lintasan 1.734 meter. Jalur ini dilengkapi dengan kamera CCTV, lampu penerangan untuk memberikan keamanan bagi warga ibu kota yang hendak bercengkrama dengan alam di sana.
(thm)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More