Spanduk Dukungan Anies Maju Capres 2024 Mulai Bermunculan

Selasa, 09 November 2021 - 18:48 WIB
Spanduk dukungan agar Anies Baswedan masju sebagai calon Presiden 2024-2029 mulai bermunculan di Jakarta.Foto/SINDOnews/Okto Rizki Alpino
JAKARTA - Spanduk dukungan agar Anies Baswedan maju sebagai calon Presiden 2024-2029 mulai bermunculan di Jakarta. Salah satunya spanduk atas nama Deklarasi Nasional Simpul Anies Presiden (S1AP) 2024-2029 terpasang di Jalan Raya Condet, Jakarta Timur, Selasa (9/11/2021).

Dukungan terhadap Anies untuk maju sebagai calon Presiden menggantikan Joko Widodo terus menyeruak mendekati Pemilihan Presiden (Pilpres) pada 2024 mendatang. Anwar salah satu warga Kramat Jati mengatakan, spanduk dukungan Deklarasi Nasional Simpul Anies Presiden S1AP 2024-2029 sudah ada di Jalan Raya Condet sejak tiga hari lalu.

"Untuk pemasangan yang masangnya siapa saya kurang tahu. Tapi saya lihatnya sudah ada dari tiga hari lalu," ujarnya di Jakarta Timur, Selasa (9/11/2021).

Bila diamati spanduk tersebut kondisinya belum rusak. Lantaran warna spanduk bertuliskan Deklarasi Nasional Simpul Anies S1AP yang terpasang di pinggir jalan masih mengkilap.

"Kayaknya masih baru, kan kalau sudah lama terpasang biasanya warnanya pudar dan sobek-sobek," katanya. Dia menuturkan, di Jalan Raya Condet memang kerap terpasang spanduk-spanduk dukungan deklarasi menjelang pemilihan umum baik anggota legislatif maupun pemilihan Presiden.



"Di sini banyak spanduk dipasang karena lokasinya itu kan jalan besar sering dilewati masyarakat jadi wajar aja kan biar kelihatan dan diperhatiin pengguna jalan," tuturnya.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More