Hari ke-2 Ganjil Genap di Ancol, Banyak Kendaraan Dialihkan 

Sabtu, 18 September 2021 - 15:28 WIB
Hari kedua penerapan ganjil genap di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (18/9/2021) belum terlihat adanya antrean kendaraan roda empat. Foto: MPI/Kevi Laras
JAKARTA - Hari kedua penerapan ganjil genap (Gage) di Taman Impian Jaya Ancol , Jakarta Utara, Sabtu (18/9/2021) belum terlihat adanya antrean kendaraan roda empat.

Berdasarkan hasil pantauan MPI sekitar pukul 14.00 WIB di Pintu Timur masuk Ancol sejumlah kendaraan dialihkan oleh petugas karena pelat nomor tidak sesuai dengan tanggal hari ini yaitu genap. Sejumlah petugas gabungan dari Kepolisian, Dishub dan pihak Ancol ikut berjaga.

Menurut petugas kepolisian hari ini volume kendaraan masih sama dengan hari pertama pemberlakuan Gage pada Jumat 17 September 2021. Selain itu, jumlah kendaraan yang dialihkan sudah banyak ke arah Kemayoran.

"Sejauh ini jumlah kendaraan roda empat yang melintas sama seperti hari pertama belum ada peningkatan. Hari ini juga cukup banyak kendaraan yang diputarbalikkan atau dialihkan ke arah Kemayoran," ujar petugas yang tidak mau disebutkan namanya saat ditemui MPI di Pintu Timur Ancol, Sabtu (18/9/2021)

Sedangkan, menurut petugas keamanan Ancol, hari ini mulai ada peningkatan jumlah kendaraan yang masuk Ancol. Bagi pengunjung yang bernomor polisi ganjil akan diahlikan ke arah Kemayoran dan masuk lewat Pintu Carnaval.



"Saat ini sudah mulai adanya peningkatan jumlah kendaraan yang masuk Ancol dibandingkan kemarin, hari pertama ganjil genap. Kalau ada pengunjung yang bernomor ganjil akan kami alihkan ke Pintu Carnaval," kata Suyatno di lokasi yang sama.

Kebijakan ganjil genap ini berdasarkan Instruksi Mendagri Nomor 42 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat dan Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 1096 Tahun 2021 tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3 di Jakarta.
(mhd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More