Hore, Akhirnya Pengunjung Bisa Berenang di Pantai Ancol
Senin, 12 Oktober 2020 - 16:40 WIB
JAKARTA - Setelah tutup selama empat minggu lantaran pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar ( PSBB ) ketat di Jakarta, akhirnya Taman Impian Jaya Ancol kembali buka pada Senin (12/10/2020). Pengelola Ancol memastikan ada beberapa aturan yang telah dilonggarkan.
Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Rika Lestari mengatakan, pengunjung dari luar Jakarta diperbolehkan termasuk pembukaan seluruh wahana. "Kita buka semua, yang area pantai, Allianz Ecopark, Pasar Seni, kemudian Ocean Dream Samudera, Seaworld dan Atlantis. Jadi semua akan kita persiapkan untuk dibuka secara bertahap," ujarnya, Senin (12/10/2020). (Baca juga: Begini Tahapan untuk Pengelola Bioskop agar Bisa Putar Film)
Dalam pembukaan Ancol kali ini ada yang sedikit berbeda dibanding pembukaan sebelumnya. Seluruhnya sudah bisa menikmati atau beraktivitas berenang di pantai maupun wahana yang ada di Ancol. "Namun, harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat," ucapnya.
Terkait penerapan protokol kesehatan, Rika menegaskan Ancol terus menjalankannya. Hal ini sebagai upaya memutus penyebaran Covid-19. "Sesuai imbauan pemerintah seperti batas usia anak-anak dan lansia masih tidak diperbolehkan masuk. Lalu pembatasan pengunjung yakni 25% dari kapasitas juga tetap kami jaga dan kami tetap laksanakan pembelian tiket secara online," ujar Rika. (Baca juga: Mulai Hari ini, Warga Luar Jakarta Bisa Rekreasi ke Ancol)
Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Rika Lestari mengatakan, pengunjung dari luar Jakarta diperbolehkan termasuk pembukaan seluruh wahana. "Kita buka semua, yang area pantai, Allianz Ecopark, Pasar Seni, kemudian Ocean Dream Samudera, Seaworld dan Atlantis. Jadi semua akan kita persiapkan untuk dibuka secara bertahap," ujarnya, Senin (12/10/2020). (Baca juga: Begini Tahapan untuk Pengelola Bioskop agar Bisa Putar Film)
Dalam pembukaan Ancol kali ini ada yang sedikit berbeda dibanding pembukaan sebelumnya. Seluruhnya sudah bisa menikmati atau beraktivitas berenang di pantai maupun wahana yang ada di Ancol. "Namun, harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat," ucapnya.
Terkait penerapan protokol kesehatan, Rika menegaskan Ancol terus menjalankannya. Hal ini sebagai upaya memutus penyebaran Covid-19. "Sesuai imbauan pemerintah seperti batas usia anak-anak dan lansia masih tidak diperbolehkan masuk. Lalu pembatasan pengunjung yakni 25% dari kapasitas juga tetap kami jaga dan kami tetap laksanakan pembelian tiket secara online," ujar Rika. (Baca juga: Mulai Hari ini, Warga Luar Jakarta Bisa Rekreasi ke Ancol)
(jon)
tulis komentar anda