Maling Motor di Bekasi Kabur ke Gang Buntu Usai Tabrakan, Kini Jadi Tahanan

Senin, 20 Mei 2024 - 18:14 WIB
Dwi juga mengatakan pelaku sebenarnya beraksi dengan rekan yaitu pria berinisial A. Namun A berhasil kabur dari kejaran warga sehingga statusnya buron alias masuk Daftar Pencarian Orang (DPO).

Diketahui, aksi maling bersenpi terjadi di kawasan perempatan Rawa Kacang, Pondok Gede, Kota Bekasi pada Sabtu (18/5/2024). Pelaku sempat mengacungkan benda diduga senpi saat aksinya kepergok.

Dalam tayangan video yang beredar, pelaku terekam menggunakan jaket berwarna hitam. Pelaku menutupi wajahnya dengan mengenakan masker.

Pelaku terlihat dikerubungi massa di sekelilingnya. Ia pun sempat mengacungkan senjata api untuk mengancam massa yang mendekat.

Kapolsek Pondok Gede Kompol Dwi Haribowo menyebut pelaku telah ditangkap dan diserahkan ke Mapolsek Pondok Gede. "Iya tepergok saat mau beraksi. Ada satu pelaku yang kabur," kata Dwi saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (18/5/2024).
(rca)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More