Libur Cuti Bersama, Taman Margasatwa Ragunan Sepi Pengunjung

Jum'at, 10 Mei 2024 - 13:34 WIB
Taman Margasatwa Ragunan (TMR) terpantau sepi pengunjung pada libur cuti bersama, Jumat (10/5/2024). FOTO/MPI/ARI SANDITA
JAKARTA - Taman Margasatwa Ragunan (TMR) menjadi salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi masyarakat Jabodetabek saat hari libur dan cuti bersama . Tercatat di hari libur dan cuti bersama keagamaan, lebih dari sekitar 7.000 pengunjung mendatangi kawasan tersebut.

"Berdasarkan data pada pukul 11.00 WIB siang ini, tercatat sudah ada sebanyak 7.358 pengunjung di Taman Margasatwa Ragunan," kata Humas TMR, Wahyudi Bambang pada wartawan, Jumat (10/5/2024).

Menurutnya, sebanyak 7.000 lebih pengunjung itu tercatat ada sebanyak 6.597 pengunjung datang melalui pembelian tiket sistem offline dan sebanyak 761 pengunjung datang melalui pembelian sistem online. Selain itu, tercatat pengunjung datang menggunakan kendaraan, yakni sepeda sebanyak 89 unit, sepeda motor 883 unit, mobil pribadi 730 unit, dan mobil bus 4 unit.



"Tercatat juga sebanyak 218 orang berkunjung ke Taman Satwa Anak dan sebanyak 447 orang berkunjung ke Pusat Primata Schmutzer," tuturnya.

Jumlah pengunjung pada Jumat (10/5/2024) lebih sedikit dibandingkan pada Kamis (9/5/2024) kemarin. Pasalnya, pada Kamis (9/5/2024), tercatat ada lebih dari 37.000 pengunjung yang mendatangi kawasan kebun binatang tersebut.

"Pada hari Kamis kemarin ada sebanyak 37.821 pengunjung, yang mana dibandingkan hari ini memang jumlahnya tidak begitu signifikan (peningkatannya), kemungkinan karena kemarin hari libur tanggal merah yah," katanya.

Berdasarkan pantauan, tampak tak ada antrean di pintu-pintu masuk TMR, termasuk antrean kendaraan yang hendak memasuki kawasan itu. Pintu masuk sepeda motor pun tampak sepi pula, hanya ada beberapa pengunjung saja, begitu juga di area dalam yang tampak sepi dari pengunjung.

Arus lalu lintas di sekitar Ragunan, mulai dari Jalan Harsono RM hingga Jalan Saco tampak sepi juga dari kendaraan. Lalu lalang keluar-masuk kendaraan di pintu-pintu masuk Ragunan pun tampak sepi, hanya saja petugas kepolisian tetap melakukan penjagaan sebagaimana biasanya.
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More