7 Tempat Wisata Dekat Pasar Tanah Abang, dari Monas hingga Jakarta Aquarium

Selasa, 03 Oktober 2023 - 10:06 WIB
Museum yang hanya berjarak 3 km dari Tanah Abang ini menampilkan koleksi berbagai jenis tekstil dan kain dari berbagai daerah di Indonesia dan luar negeri.

Lokasinya berada di Jalan KS Tubun No. 4-6, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Museum Tekstil didirikan pada tahun 1976 dan menjadi salah satu museum tekstil terkemuka di Asia Tenggara.

3. Museum Nasional Indonesia



Museum Nasional Indonesia terletak di Jalan Medan Merdeka Barat No. 12, Jakarta Pusat. Museum ini juga dikenal dengan nama "Museum Gajah" karena patung gajah besar yang ada di depan pintunya. Jaraknya dari Tanah Abang hanya sekitar 6,4 km saja.



Museum yang didirikan pada tahun 1778 ini memiliki koleksi yang sangat luas yang mencakup berbagai jenis benda seni, arkeologi, etnografi, dan sejarah. Koleksinya mencakup artefak-artefak bersejarah, seni rupa, perhiasan, tekstil, patung, fosil manusia purba, dan banyak lagi.

4. Central Park



Bagi yang belum puas berbelanja di Tanah Abang, tentunya bisa mengunjungi Central Park yang berada di Jalan Letjen S. Parman Kav. 28, Jakarta Barat. Jaraknya hanya 6,5 km dari Tanah Abang.



Central Park Mall adalah salah satu pusat perbelanjaan utama dalam kompleks ini. Mall ini menawarkan berbagai macam toko-toko ritel, restoran, bioskop, dan area permainan. Tempat ini juga memiliki Taman Sentraland yang sangat luas, yang merupakan area terbuka yang menyediakan ruang hijau dan fasilitas olahraga.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More