Lapak Hewan Kurban Disatroni Maling, 15 Ekor Domba dan 3 Kambing Raib
Rabu, 29 Juli 2020 - 15:17 WIB
JAKARTA - Niat Muhammad Diyan membuka usaha penjulan hewan kurban untuk mendapatkan laba sirna begitu saja. Pasalnya, lapak hewan kurban milik Diyan di Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur disatroni maling , Rabu (29/7/2020).
Aksi pencurian itu terjadi pukul 03.00 WIB pagi tadi. Hewan kurban yang dicuri yakni, 15 ekor domba dan tiga ekor kambing."Mayoritas yang diambil itu domba dan kambing yang ukurannya besar-besar. Ini sisa Kambing yang kecil saja," kata Diyan korban pencurian, di Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (28/7/2020).
Menurut Diyan, dugaan sementara pelaku pelaku yang membawa kabur hewan kurbannya berjumlah tiga orang. Hal itu terungkap berdasarkan keterangan pegawai yang pertama mengetahui kejadian tersebut. Anehnya, pada saat kejadian tiga pegawai yang kala itu tengah bermalam di lapak tersebut, mengaku tak mendengar suara teriakan hewan yang dicuri.
Satu pegawai yang bertugas menjaga lapak mengaku, pada pukul 02.00 WIB masih melihat hewan kurban tersebut dan tidak menemukan hal yang mencurigakan."Baru ketahuan sama yang jaga sekira pukul 04.30 WIB. Pintu pagar sudah terbuka, dua gembok yang dipasang juga rusak dibobol pelaku. Saya dapat laporan paginya," ujarnya. (Baca: Viral, Emak-emak di Pondok Ungu Rebut Kelewang Begal)
Saat ini, Diyan sudah melaporkan pencurian tersebut ke SPKT Polsek Ciracas dan memberi keterangan perihal dugaan komplotan spesialis pencuri hewan kurban yang kerap beraksi jelang Idul Adha. "Karena saya buka usaha sama teman jadi belum bisa hitung kerugian pasti. Pokoknya tiga kambing yang dicuri itu saja harganya Rp 10 juta. Puluhan juta lah kalau untuk total kerugian," ucapnya.
Berdasarkan hasil olah TKP personel Unit Reskrim Polsek Ciracas pelaku diduga sudah merencanakan aksi karena membawa hewan curiannya dengan mobil.
Aksi pencurian itu terjadi pukul 03.00 WIB pagi tadi. Hewan kurban yang dicuri yakni, 15 ekor domba dan tiga ekor kambing."Mayoritas yang diambil itu domba dan kambing yang ukurannya besar-besar. Ini sisa Kambing yang kecil saja," kata Diyan korban pencurian, di Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (28/7/2020).
Menurut Diyan, dugaan sementara pelaku pelaku yang membawa kabur hewan kurbannya berjumlah tiga orang. Hal itu terungkap berdasarkan keterangan pegawai yang pertama mengetahui kejadian tersebut. Anehnya, pada saat kejadian tiga pegawai yang kala itu tengah bermalam di lapak tersebut, mengaku tak mendengar suara teriakan hewan yang dicuri.
Satu pegawai yang bertugas menjaga lapak mengaku, pada pukul 02.00 WIB masih melihat hewan kurban tersebut dan tidak menemukan hal yang mencurigakan."Baru ketahuan sama yang jaga sekira pukul 04.30 WIB. Pintu pagar sudah terbuka, dua gembok yang dipasang juga rusak dibobol pelaku. Saya dapat laporan paginya," ujarnya. (Baca: Viral, Emak-emak di Pondok Ungu Rebut Kelewang Begal)
Saat ini, Diyan sudah melaporkan pencurian tersebut ke SPKT Polsek Ciracas dan memberi keterangan perihal dugaan komplotan spesialis pencuri hewan kurban yang kerap beraksi jelang Idul Adha. "Karena saya buka usaha sama teman jadi belum bisa hitung kerugian pasti. Pokoknya tiga kambing yang dicuri itu saja harganya Rp 10 juta. Puluhan juta lah kalau untuk total kerugian," ucapnya.
Berdasarkan hasil olah TKP personel Unit Reskrim Polsek Ciracas pelaku diduga sudah merencanakan aksi karena membawa hewan curiannya dengan mobil.
(hab)
tulis komentar anda