Deretan Kapolda Metro Jaya Kelahiran Pulau Jawa, Nomor 5 dan 6 Jadi Kapolri
Sabtu, 04 Februari 2023 - 09:03 WIB
4. Putut Eko Bayu Seno
Putut Eko Bayu Seno lahir di Tulungagung, Jawa Timur pada 21 Mei 1961. Selain berpengalaman dalam bidang lalu lintas, ia mempunyai banyak jabatan penting semasa kariernya. Ia pernah menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya pada 31 Oktober 2012 sampai 7 Maret 2014.
Sebelumnya, ia juga pernah menjabat sebagai Wakapolda Metro Jaya pada tahun 2009, Kapolda Banten pada tahun 2011, dan Kapolda Jawa Barat pada tahun itu juga. Tidak hanya itu, Putut juga pernah ditugaskan sebagai ajudan presiden pada masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono dari tahun 2004 sampai 2009.
Pengalamannya sebagai ajudan presiden menjadi salah satu alasan mengapa Putut dipercaya untuk memimpin kepolisian Ibu Kota.
5. Timur Pradopo
Jenderal Polisi yang lahir di Jombang, Jawa Timur, pada 10 Januari 1956 ini merupakan mantan Kapolda Metro Jaya yang menjabat sejak 8 Juni 2010 hingga 7 Oktober 2010. Timur Pradopo juga merupakan lulusan Akademi Kepolisian angkatan 1978 dan memiliki karier yang sangat cemerlang.
Ia mampu menduduki sejumlah jabatan dengan waktu yang berdekatan di tahun yang sama pada 2010, yaitu sebagai Kapolda Metro Jaya, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri, dan Kapolri. Ayah dua anak ini mampu naik dua tingkat dan dua bintang dalam waktu 18 hari.
Pada 4 Oktober 2010, Timur Pradopo naik pangkat dari Irjen menjadi Komjen. Lalu pada 22 Oktober 2010, naik pangkat menjadi jenderal bintang empat.
Putut Eko Bayu Seno lahir di Tulungagung, Jawa Timur pada 21 Mei 1961. Selain berpengalaman dalam bidang lalu lintas, ia mempunyai banyak jabatan penting semasa kariernya. Ia pernah menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya pada 31 Oktober 2012 sampai 7 Maret 2014.
Sebelumnya, ia juga pernah menjabat sebagai Wakapolda Metro Jaya pada tahun 2009, Kapolda Banten pada tahun 2011, dan Kapolda Jawa Barat pada tahun itu juga. Tidak hanya itu, Putut juga pernah ditugaskan sebagai ajudan presiden pada masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono dari tahun 2004 sampai 2009.
Pengalamannya sebagai ajudan presiden menjadi salah satu alasan mengapa Putut dipercaya untuk memimpin kepolisian Ibu Kota.
5. Timur Pradopo
Jenderal Polisi yang lahir di Jombang, Jawa Timur, pada 10 Januari 1956 ini merupakan mantan Kapolda Metro Jaya yang menjabat sejak 8 Juni 2010 hingga 7 Oktober 2010. Timur Pradopo juga merupakan lulusan Akademi Kepolisian angkatan 1978 dan memiliki karier yang sangat cemerlang.
Ia mampu menduduki sejumlah jabatan dengan waktu yang berdekatan di tahun yang sama pada 2010, yaitu sebagai Kapolda Metro Jaya, Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri, dan Kapolri. Ayah dua anak ini mampu naik dua tingkat dan dua bintang dalam waktu 18 hari.
Pada 4 Oktober 2010, Timur Pradopo naik pangkat dari Irjen menjadi Komjen. Lalu pada 22 Oktober 2010, naik pangkat menjadi jenderal bintang empat.
tulis komentar anda