Warga RW 05 Jatinegara Minta Bantuan Hidran dan Perbaikan Saluran Air

Kamis, 07 November 2019 - 18:45 WIB
Warga RW 05 Jatinegara...
Warga RW 05 Jatinegara Minta Bantuan Hidran dan Perbaikan Saluran Air
A A A
JAKARTA - Warga RW 05 Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur meminta agar Pemprov DKI melakukan penataan permukiman mereka yang masuk kategori kumuh.

Ketua RW 05 Kelurahan Jatinegara, Ahmad Saihu meminta Pemprov DKI untuk serius dalam menata permukiman kumuh di sejumlah wilayah di Jakarta. Warga menanti janji Pemprov DKI untuk melakukan penataan. (Baca Juga: Kampung Kumuh di Jakarta Akan Ditata dengan Konsep Rusun Hybird)

"Warga sudah dijanjikan cukup lama, warga RT 05,06 dan 07 membutuhkan saluran air yang baik untuk mencegah genangan air saat hujan datang," kata Saihu saat ditemui di rumahnya, Kamis (7/11/2019).

Saihu menambahkan, banyaknya gang sempit di wilayah RW 05 membuat warga khawatir jika terjadi musibah kebakaran yang bisa saja melalap seluruh permukiman warga. Sebab akses masuk mobil pemadam kebakaran terbilang sulit dan cukup rumit untuk dijangkau.
Warga RW 05 Jatinegara Minta Bantuan Hidran dan Perbaikan Saluran Air

"Di sini juga banyak gang senggol ada di RT 5 dan RT 6 susah dijangkau itu kalau ada kebakaran disana," ujarnya. (Baca Juga: 92 RW di Jakarta Barat Masuk Kategori Kumuh)

Saihu menuturkan, RW 05 sendiri terbilang wilayah yang cukup padat penduduk. Saat ini jumlah warga RW 05 sendiri sebanyak kurang lebih 2.000 KK, terdiri dari 9 RT.

"Jadi yang sangat diperlukan adalah hidrant dan saluran air karena disini kan katanya kumuh dan padat penduduk. kita berdoa biar punya juga tapi jangan sampai kejadian kebakaran," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2840 seconds (0.1#10.140)