Miris, 2 Tahun Lebih Siswa SDN 1 Cibarusah Belajar di Gudang BPBD

Selasa, 11 September 2018 - 13:06 WIB
Miris, 2 Tahun Lebih...
Miris, 2 Tahun Lebih Siswa SDN 1 Cibarusah Belajar di Gudang BPBD
A A A
BEKASI - Para siswa Sekolah Dasar Negeri 1 Ridhogalih Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi terpaksa harus belajar di dalam gudang milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Mereka terpaksa mengungsi lantaran gedung sekolahnya roboh dan tak kunjung dibenahi.

Kondisi tersebut sudah terjadi sejak dua tahun lalu dan terpaksa puluhan siswa setempat belajar dalam gudang.

”Hampir dua tahun lebih, kondisinya memang begini, terpaksa. Karena gedung sekolah sebelumnya hancur, atapnya roboh,” kata salah seorang guru Ahmad (43) saat ditemui di sekolahnya, Senin 10 September 2018.

Dikatakan Ahmad, awalnya para siswa bersekolah seperti biasa di gedung lama. Namun, karena tak kunjung dibenahi, kondisi gedung pun semakin rapuh hingga membahayakan para siswa.

”Terakhir ada atap yang roboh, jadi ya sudah kami pindah saja. Ada gedung milik BPBD, kami menumpang,” ujarnya.

Gudang milik BPBD tersebut berada di Desa Ridhogalih, lokasinya berdampingan dengan gedung sekolah lama. Gudang tersebut dibangun untuk menampung bantuan logistik penanggulangan bencana untuk wilayah Selatan di Kabupaten Bekasi.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1152 seconds (0.1#10.140)