Bersihkan Alat Peraga Kampanye, Bawaslu DKI Terkendala Cuaca
A
A
A
JAKARTA - Salah satu fokus dari masa tenang Pilgub DKI 2017 putaran pertama yaitu membersihkan alat peraga seperti spanduk, baliho, dan atribut kampanye lainnya yang ada di jalan.
Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta, Mimah Susanti mengaku jika sesuai aturan maka alat peraga harus diturunkan. Mimah mengklaim jika hal ini sudah dilakukan oleh pihaknya.
"Petugas kami beserta jajaran sudah melakukan copot atribut di lima wilayah dan satu kabupaten kota," kata Mimah kepada SINDOnews, Minggu (12/2/2017).
Mimah menambahkan jika memang ada problem yang harus dihadapi di lapangan. Hal itu adalah faktor cuaca.
"Hujan kemarin malam ya namun bisa kita lanjutkan hari ini, dan kita akan maksimalkan semuanya hingga benar-benar tidak ada lagi alat peraga kampanye di jalan-jalan," kata Mimah.
Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta, Mimah Susanti mengaku jika sesuai aturan maka alat peraga harus diturunkan. Mimah mengklaim jika hal ini sudah dilakukan oleh pihaknya.
"Petugas kami beserta jajaran sudah melakukan copot atribut di lima wilayah dan satu kabupaten kota," kata Mimah kepada SINDOnews, Minggu (12/2/2017).
Mimah menambahkan jika memang ada problem yang harus dihadapi di lapangan. Hal itu adalah faktor cuaca.
"Hujan kemarin malam ya namun bisa kita lanjutkan hari ini, dan kita akan maksimalkan semuanya hingga benar-benar tidak ada lagi alat peraga kampanye di jalan-jalan," kata Mimah.
(ysw)