Angka Kecelakaan di Jalur Bus Transjakarta Terus Naik

Rabu, 25 Januari 2017 - 09:41 WIB
Angka Kecelakaan di...
Angka Kecelakaan di Jalur Bus Transjakarta Terus Naik
A A A
JAKARTA - Ditlantas Polda Metro Jaya mencatat jumlah kecelakaan di jalur bus Transjakarta atau busway mengalami peningkatan. Polda akan memberi perhatian khusus agar kecelakaan lalu lintas di busway dapat ditekan.

Kasubdit BinGakum Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto mengatakan, adanya peningkatan jumlah kecelakaan di busway dikarenakan rendahnya disiplin pengendara. "Hasil analisa dan evaluasi terhadap kejadian kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polda Metro Jaya, khususnya di koridor busway terjadi peningkatan baik dari jumlah kejadian maupun fatalitasnya," kata Budiyanto kepada wartawan, Rabu (25/1/2017).

Dia menjelaskan, pada 2015 lalu tercatat 23 kasus kecelakaan dengan jumlah korban tewas tiga orang dan luka berat empat orang.'Pada 2016 naik menjadi 96 kasus kecelakaan dengan tujuh korban tewas serta lima luka berat," ujarnya.

Budiyanto menuturkan, tingginya angka kecelakaan di busway ini akan menjadi perhatian khusus pada 2017."Kami akan terus melakukan sterilisasi serta penindakan bila. Kami berharap cara ini dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas di busway," ujarnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0810 seconds (0.1#10.140)