Akan Umumkan Cagub dan Cawagub, PDIP: Hormati Suara Rakyat

Selasa, 20 September 2016 - 15:34 WIB
Akan Umumkan Cagub dan...
Akan Umumkan Cagub dan Cawagub, PDIP: Hormati Suara Rakyat
A A A
JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memastikan akan mengumumkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta malam ini. Meski belum menyebutkan nama, partai berlambang kepala banteng moncong putih itu mengklaim apa yang diputuskan adalah sesuai keinginan warga.

"Kami harus hormati suara rakyat, napas kehidupan rakyat harus dipahami oleh kepala daerah dari PDI Perjuangan," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP Hasto Kristiyanto di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (20/9/2016).

Hasto mengatakan, PDIP mempunyai 28 kursi di DPRD DKI Jakarta yang idealnya mencalonkan pasangan dari internalnya sendiri. Namun, hal itu tetap harus mempertimbangkan peta politik yang ada di Jakarta.

"PDI Perjuangan tak bisa kerja sendiri, kami kembangkan semangat gotong royong dan membuka jembatan persahabatan dengan partai-partai untuk bergabung," katanya. (Baca: Jelang Pengumuman Cagub PDIP, Ahok Diminta Kosongkan Waktu)
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3628 seconds (0.1#10.140)