PKB Akui Ingin Duetkan Sandiaga Uno-Saefullah di Pilgub DKI

Kamis, 16 Juni 2016 - 22:45 WIB
PKB Akui Ingin Duetkan...
PKB Akui Ingin Duetkan Sandiaga Uno-Saefullah di Pilgub DKI
A A A
JAKARTA - DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jakarta Timur merencanakan duet Sandiaga Uno-Saefullah untuk maju dalam Pilgub DKI Jakarta 2017 mendatang. Rencana ini sekaligus menjawab beredarnya spanduk
Sekda DKI Saefullah dan Sandiaga Uno di beberapa tempat di Jakarta.

Ketua DPC PKB Jakarta Timur Nurhasan, menjelaskan, ada rencana dari PKB untuk menduetkan Saefullah dengan Sandi Uno."Insya Allah. Karena PKB kan tidak mungkin bisa mencalonkan sendiri tanpa koalisi dari partai yang lain. Insya Allah mungkin ya bisa Bang Saefullah-Sandiaga Uno untuk mewakili itu," kata Nurhasan dalam acara buka puasa bersama Sandiaga Uno di Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (16/6/2016).

Nurhasan menuturkan, PKB merencanakan Sandiaga menjadi cagub dan Saefullah menjadi cawagub.

Sementara itu, Sandiaga Uno menyanjung sosok Saefullah yang mendalami seluk beluk permasalahan ibukota. "Bang Saefullah kan tokoh yang sangat mumpuni sudah dibilang khatam di pemerintahan birokrasi dari awal sekali. Saya hormati beliau putra terbaik dari Pemprov DKI. Saya rasa beliau layak bila diusung oleh PKB karena suatu keinginan mengubah Jakarta menjadi lebih baik ke depannya," tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, spanduk bergambar Saefullah sebagai Ketua Tanfidziyah PWNU Jakarta. Sementara foto Sandiaga berpeci sebagai Ketua Umum DPP Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI).
(zik,ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3059 seconds (0.1#10.140)