Kerap Terbakar, Bus Transjakarta Bikin Resah Penumpang

Jum'at, 03 Juli 2015 - 14:25 WIB
Kerap Terbakar, Bus...
Kerap Terbakar, Bus Transjakarta Bikin Resah Penumpang
A A A
JAKARTA - Wakil Wali Kota Jakarta Pusat menyatakan, kalau insiden terbakarnya bus Transjakarta menambah catatan buruk di benak publik. Bisa jadi, sebagian masyarakat khawatir naik bus Transjakarta.

Wakil Wali kota Jakarta Pusat Arifin mengatakan, peristiwa terbakarnya bus Transjakarta di Halte Busway Salemba UI telah membuat resah warga Jakarta, khususnya pengguna jasa transjakarta tersebut.

Pasalnya, insiden terbakarnya bus transjakarta itu tidak cuma terjadi sekali. Maka itu, dia pun meminta agar PT Transjakarta segera memperbaiki sistem manajemennya.

"Meski tidak ada korban, PT Transjakarta harus melakukan penyelidikan dan perbaikan sistem serta kondisi kendaraan. Biar masyarakat gak khawatir," ujarnya Arifin saat meninjau lokasi terbakarnya bus Transjakarta, Jumat (3/7/2015).

Menurutnya, perbaikan menajeman tersebut perlu dilakukan untuk memperbaiki persepsi publik terhadap Bus Transjakarta selama ini. (Baca: Bus Transjakarta Terbakar di Depan Halte UI)

"Persepsi publik, naik busway merasa tidak aman dan bisa membahayakan itu harus dihilangkan juga, caranya ya harus diperiksa dan di cek kembali kondisinya," pungkasnya.

PILIHAN:

Dari Hasil Meminta-minta, Pengemis Tua Ini Akan Sewa PSK

Transjakarta Terbakar, Sejumlah Bus Rekondisi Ditarik ke Pul

Suami Berangkat Kerja, Istri Undang Selingkuhan ke Rumah
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0632 seconds (0.1#10.140)