Diduga Sopir Main Ponsel Jadi Penyebab KRL vs Transjakarta

Sabtu, 28 November 2015 - 21:25 WIB
Diduga Sopir Main Ponsel Jadi Penyebab KRL vs Transjakarta
Diduga Sopir Main Ponsel Jadi Penyebab KRL vs Transjakarta
A A A
JAKARTA - Sejumlah saksi dalam kecelakaan bus Transjakarta yang menabrak KRL Commuter Line di Kedoya, Jakarta Barat, menyatakan bus tersebut nekat menerobos perlintasan kereta api.

Penjaga pintu perlintasan garden 8A, Adi Prayitno (35) memastikan Transjakarta nopol B 7559 TGA, menerobos palang pintu perlintasan di Jalan Raya Panjang, Kedoya, Jakarta Barat, tersebut. "Dia sudah nerobos waktu saya tutup palang," ungkap Adi di lokasi, Sabtu (28/11/2015).

Adi mengaku, sempat memberikan kode dengan mengarahkan dua jarinya kepada supir bus itu, pertanda bahwa kereta kedua akan melintas. Peringatan itu rupanya tidak dihiraukan sopir, yang saat itu terlihat asik memainkan ponsel genggamnya.

"Jadi dia jalan, enggak berapa lama kereta dari Tangerang melintas dan menabrak bus itu. Saya berani jamin, kalau waktu kejadian, palang pintu belum saya angkat," tambah Adi.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6548 seconds (0.1#10.140)