Kampanyekan Hidup Sehat, Srikandi Ganjar Gelar Zumba bagi Milenial

Senin, 09 Januari 2023 - 08:08 WIB
loading...
Kampanyekan Hidup Sehat,...
Relawan Srikandi Ganjar menggelar zumba sebagai implementasi dari salah satu cara agar hidup menjadi sehat di Studio Bodyfit for Woman. Cimanggis, Depok, Minggu (8/1/2023). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
DEPOK - Relawan Srikandi Ganjar mengkampanyenkan hidup sehat bagi kaum perempuan di Kota Depok, Jawa Barat. Kampanye ini disambut antusias para perempuan di wilayah tersebut.

Korwil Srikandi Ganjar Jabodetabek, Wahyuni Safitri mengatakan, pihaknya sosialisasi pentingnya bergerak dan berolahraga bagi perempuan. Mereka menggelar zumba sebagai implementasi dari salah satu cara agar hidup menjadi sehat.

Menurut Wahyuni, dari hasil penelitian, manusia dalam satu minggu harus bergerak minimal 150 menit agar bisa hidup sehat. "Artinya, ketika kami mau menjalankan hidup sehat, atau kami mau sehat, itu harus minimal olahraga 150 menit dalam 1 minggu," kata Wahyuni usai kegiatan di Studio Bodyfit for Woman. Cimanggis, Depok, Minggu (8/1/2023).

Wahyuni mengajak perempuan, khususnya perempuan milenial menghindari gaya hidup dengan banyak duduk, rebahan, asyik main gadget, kurang bergerak dan berolahraga. Sebab hal itu dapat menimbulkan berbagai penyakit yang serius.

Wahyuni menambahkan Srikandi Ganjar telah banyak melakukan kegiatan dalam rangka meningkatkan sumber daya manusia (SDM) kaum perempuan milenial di Jabodetabek. "Kita sudah lakukan banyak pogram kerja yang basisnya untuk milenial. Kita berusaha mengembangkan SDM para perempuan milenial," tandasnya.

Srikandi Ganjar Jabodetabek juga memohon doa dan dukungan agar Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024. Dalam acara itu, mereka turut membagikan goodie bag, kaos, gantungan kunci, snack dan doorprize.

Doorprize berupa alat dan perlengkapan olahraga serta voucher pelatihan zumba. Hal itu merupakan salah satu upaya Srikandi Ganjar agar perempuan millenial semakin semangat dalam berolahraga.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1897 seconds (0.1#10.140)