Ribuan Petugas Kebersihan DKI Siap Libas Sampah Malam Tahun Baru, TMII Jadi Fokus
loading...
A
A
A
JAKARTA - Sebanyak 3.180 petugas kebersihan Pemprov DKI Jakarta standby pada malam Tahun Baru 2023. Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI menargetkan pada Minggu (1/1/2023) pagi atau Subuh seluruh wilayah Jakarta sudah bersih dari sampah sisa perayaan malam pergantian tahun.
"Ribuan petugas ini terdiri dari sopir truk sampah, kru, dan regu comot. Kami juga mengerahkan petugas tambahan dari Unit Pelaksana Kebersihan (UPK) Badan Air untuk membantu di darat dan bekerja sama dengan Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) kelurahan di wilayahnya masing-masing,” ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto, Sabtu (31/12/2022).
Baca juga: Pemprov DKI Sebut Sampah Malam Tahun Baru Hanya 3,2 Ton
Ribuan petugas itu memulai kegiatan pembersihan secara serentak saat perayaan pergantian tahun usai yaitu 1 Januari 2023 pukul 00.30 WIB dan ditargetkan sebelum pukul 05.00 WIB seluruh sampah sudah ditangani.
"Ketika puncak pergantian tahun terlewati dan acara utama selesai, petugas akan langsung bergerak di setiap lokasi. Petugas telah disiagakan sore ini. Seluruh Suku Dinas Lingungan Hidup wilayah akan menggelar apel untuk mengecek kesiapan petugas," kata Asep.
Dia mengimbau masyarakat ikut andil menjaga kebersihan Jakarta saat perayaan Festival Malam Tahun Baru 2023 dengan tidak membuang sampah sembarangan.
"Meski telah disiagakan petugas untuk pengamanan dan kebersihan di malam pergantian tahun hingga libur Tahun Baru 2023, diimbau kepada masyarakat untuk turut serta menjaga kebersihan dengan tidak meninggalkan sampah dan membuang sampah sembarangan kemudian ikut menjaga keamanan dan ketertiban dengan mematuhi aturan/petunjuk berlaku," tuturnya.
Penanganan sampah pada malam Tahun Baru 2023 akan diselenggarakan di 21 lokasi di 5 wilayah kota. Pada puncak perayaan malam Tahun Baru yang akan diselenggarakan di TMII secara khusus dikerahkan 600 personel, dengan sarana dan prasarana berupa 4 unit angkutan sampah, 10 bus toilet, dan 4 unit sweeper untuk melakukan penanganan sampah sebelum dan sesudah acara.
"Ribuan petugas ini terdiri dari sopir truk sampah, kru, dan regu comot. Kami juga mengerahkan petugas tambahan dari Unit Pelaksana Kebersihan (UPK) Badan Air untuk membantu di darat dan bekerja sama dengan Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) kelurahan di wilayahnya masing-masing,” ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto, Sabtu (31/12/2022).
Baca juga: Pemprov DKI Sebut Sampah Malam Tahun Baru Hanya 3,2 Ton
Ribuan petugas itu memulai kegiatan pembersihan secara serentak saat perayaan pergantian tahun usai yaitu 1 Januari 2023 pukul 00.30 WIB dan ditargetkan sebelum pukul 05.00 WIB seluruh sampah sudah ditangani.
"Ketika puncak pergantian tahun terlewati dan acara utama selesai, petugas akan langsung bergerak di setiap lokasi. Petugas telah disiagakan sore ini. Seluruh Suku Dinas Lingungan Hidup wilayah akan menggelar apel untuk mengecek kesiapan petugas," kata Asep.
Dia mengimbau masyarakat ikut andil menjaga kebersihan Jakarta saat perayaan Festival Malam Tahun Baru 2023 dengan tidak membuang sampah sembarangan.
"Meski telah disiagakan petugas untuk pengamanan dan kebersihan di malam pergantian tahun hingga libur Tahun Baru 2023, diimbau kepada masyarakat untuk turut serta menjaga kebersihan dengan tidak meninggalkan sampah dan membuang sampah sembarangan kemudian ikut menjaga keamanan dan ketertiban dengan mematuhi aturan/petunjuk berlaku," tuturnya.
Penanganan sampah pada malam Tahun Baru 2023 akan diselenggarakan di 21 lokasi di 5 wilayah kota. Pada puncak perayaan malam Tahun Baru yang akan diselenggarakan di TMII secara khusus dikerahkan 600 personel, dengan sarana dan prasarana berupa 4 unit angkutan sampah, 10 bus toilet, dan 4 unit sweeper untuk melakukan penanganan sampah sebelum dan sesudah acara.
(jon)