Rekayasa Lalin di Puncak saat Nataru: One Way, Ganjil Genap hingga Pengalihan Arus

Kamis, 08 Desember 2022 - 13:21 WIB
loading...
Rekayasa Lalin di Puncak saat Nataru: One Way, Ganjil Genap hingga Pengalihan Arus
Polres Bogor menyiapkan rekayasa lalu lintas (lalin) di Puncak, Bogor saat liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. Foto: Dok SINDOnews
A A A
BOGOR - Polres Bogor menyiapkan rekayasa lalu lintas (lalin) di Puncak, Bogor saat liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. Rekayasa tersebut mulai penerapan one way, ganjil genap hingga pengalihan arus.

"Disesuaikan dengan kondisi di lapangan nanti baik pengalihan arus, pembatasan arus juga mungkin rekayasa lain dalam bentuk one way, ganjil genap, dan pengalihan arus ke Sukabumi atau Jonggol," ujar Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin, Kamis (8/12/2022).
Baca juga: Aturan Nataru yang Baru Segera Diterbitkan

Untuk mendukung rekayasa lalin, pihaknya mengerahkan 1.200 personel di sejumlah tempat ibadah hingga kawasan wisata Puncak.

Pengamanan sudah dipersiapkan jauh-jauh hari sebelum operasi Natal dan Tahun Baru dimulai. Pengamanan dengan melakukan pendataan, mapping potensi kerawanan, patrol, serta kegiatan lainnya.

"Mudah-mudahan dengan upaya yang kami lakukan, kerja sama dan kolaborasi lintas sektoral baik dengan berbagai instansi dan masyarakat itu sendiri akan menghadirkan kelancaran, rasa aman dan nyaman warga Kabupaten Bogor," ungkapnya.

Terkait kawasan wisata Puncak memang berpotensi terjadinya kemacetan karena lonjakan wisatawan. Karena itu, pihaknya juga akan menyiapkan berbagai rekayasa lalu lintas yang disesuaikan dengan kondisi di lapangan.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1546 seconds (0.1#10.140)