Polisi Menduga Margaretha Orang Pertama Tewas pada Kasus Kematian Sekeluarga di Kalideres

Senin, 21 November 2022 - 19:03 WIB
loading...
Polisi Menduga Margaretha Orang Pertama Tewas pada Kasus Kematian Sekeluarga di Kalideres
Polisi menduga Reni Margaretha menjadi orang yang pertama tewas pada kasus kematian satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Polisi menduga Reni Margaretha menjadi orang yang pertama tewas pada kasus kematian satu keluarga di Kalideres , Jakarta Barat. Istri Rudyanto Gunawan itu meninggal sejak 13 Mei 2022.

"Sudah bisa ditarik kesimpulan bahwa ada yang meninggal pertama sejak 13 Mei. Diduga ini bernama Margaretha," kata Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi, Senin (21/11/2022).
Baca juga: Sebelum Meninggal, Satu Keluarga di Kalideres Minta PLN Matikan Listrik

Kesimpulan itu diambil dari hasil keterangan saksi yaitu pihak mediator penjual tanah dan pihak Pegadaian yang datang ke lokasi kejadian. Saat itu, saksi meminta untuk melihat pemilik sertifikat rumah atas nama Reni Margaretha.

Saat itu, Reni Margaretha berada di dalam kamar bersama Dian yang merupakan anak. Saksi ingin melihat langsung Margaretha yang berada di kamar. Namun, Dian meminta tidak menyalakan lampu dengan alasan Margaretha alergi terhadap lampu.

"Tanpa sepengetahuan Dian pihak koperasi ini hidupkan flash langsung teriak Allahuakbar ada mayat. Yang bersangkutan langsung keluar, proses simpan pinjem gagal dan ajak dua saksi lain keluar," katanya.

Kemudian, saksi dikejar oleh Budianto dan meminta tidak menyampaikan peristiwa tersebut kepada siapa pun termasuk pihak RT.

Kematian empat orang dalam satu keluarga di perumahan mewah Citra Garden, Kalideres, Jakarta Barat, menggemparkan warga sekitar. Empat korban tewas yakni Rudyanto Gunawan (71), Margaretha (58), Dian (40), dan Budianto Gunawan (69).
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1750 seconds (0.1#10.140)